Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gigit Penis Lawan, Pesepak Bola di Perancis Dilarang Bermain 5 Tahun

KOMPAS.com - Pesepak bola amatir di Perancis melakukan aksi tak wajar ketika membela timnya, Soetrich, melawan Terville.

Dia menggigit kemaluan lawannya ketika ada pertengkaran setelah pertandingan dua tim tersebut.

Melansir website berita lokal Perancis, Lorraine, kejadian bermula saat pertengkaran pemain Soetrich dengan Terville.

Kemudian seorang pemain Terville datang dan mencoba meredam situasi panas tersebut.

Alih-alih berhasil melerai, dia malah mendapat gigitan dari pemain Soetrich di bagian penisnya.

Korban akhirnya harus menjalani operasi dan mendapat 10 jahitan.

Pemain Soetrich yang melakukan gigitan tersebut mendapat hukuman larangan berlaga selama lima tahun lamanya.

Sementara korban, nyatanya juga mendapat larangan berlaga selama enam bulan.

Komite disiplin sepak bola bagian distrik Moselle, Emmanuel Saling menjelaskan kejadian tersebut dan memberikan sanksi langka.

"Peristiwa itu terjadi setelah pertandingan, di tempat parkir stadion. Ada pertengkaran kemudian semakin memanas," terang pejabat distrik sepak bola Moselle, Emmanuel Saling.

"Sangat jarang terjadi dengan memberikan sanksi dalam durasi bertahun-tahun, ada kurang dari 10 per tahun," jelas Saling.

"Kasus ini cukup rumit, tapi pasti ada ketegangan yang tidak menyenangkan, sehingga komite disiplin menjatuhkan sanksi berat," ungkapnya.

Sebagai informasi, pertandingan antara Soetrich dengan Terville berakhir dengan skor imbang 1-1.

Kedua tim tersebut merupakan klub yang bermain di 2eme Division Groupe A.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/22/20314738/gigit-penis-lawan-pesepak-bola-di-perancis-dilarang-bermain-5-tahun

Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke