Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Ranking FIFA, Indonesia Tak Beranjak, Jauh di Bawah Malaysia

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) telah mengeluarkan ranking terbaru pada Kamis (20/2/2020).

Dalam daftar tersebut, posisi timnas Indonesia tidak beranjak.

Skuad Garuda masih menempati peringkat ke-173 dengan 964 poin. Posisi dan poin ini tidak berubah sejak November 2019.

Hal ini karena timnas Indonesia belum memainkan pertandingan internasional sepanjang Desember 2019 hingga Februari 2020.

Kali terakhir, timnas Indonesia melakoni laga internasional ketika dijamu Malaysia di Stadion Bukit Jalil, 19 November 2019, dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Pada laga tersebut, skuad Garuda ditekuk Malaysia dengan skor 0-2.

Adapun pada pertandingan terdekat, timnas Indonesia akan melanjutkan laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan melawat ke markas Thailand (26/3/2020) dan menjamu Uni Emirat Arab (31/3/2020).

Sementara itu, timnas Vietnam masih menjadi nomor satu di ASEAN.

Tim asuhan Park Hang-seo itu menempati posisi ke-94 dunia.

Diikuti Thailand dan Filipina yang masing-masing berada di peringkat ke-113 dan 124.

Perubahan peringkat hanya dialami timnas Myanmar. Mereka naik dua setrip guna menempati peringkat ke-134.

Malaysia menyusul di bawah mereka dengan duduk di posisi ke-154. Singapura menempati peringkat ke-157.

Indonesia dan Kamboja harus berbagi posisi dengan sama-sama menduduki posisi ke-173.

Selanjutnya, berturut-turut Laos, Brunei, dan Timor Leste menempati posisi ke-188, 191, dan 196.

Di Asia, Jepang masih merajai dengan duduk di peringkat ke-28 dunia.

Dilansir BolaSport, pasukan Noureddine Ould Ali tersebut berhasil naik tiga peringkat untuk menduduki posisi ke-103.

Timnas Palestina juga mendapat tambahan angka sebanyak lima poin menjadi 1.204.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/21/16474688/update-ranking-fifa-indonesia-tak-beranjak-jauh-di-bawah-malaysia

Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke