Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dortmund Vs Koln, Pelatih Lawan Butuh "3 Bus" untuk Hentikan Haaland

Hal tersebut Gisdol sampaikan menjelang laga kontra Dortmund pada lanjutan pekan ke-19 Bundesliga 2019-2020.

Laga Dortmund vs Koln akan digelar di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (25/1/2020) dini hari WIB.

Pertandingan tersebut menjadi penting bagi kedua tim.

Pasalnya, Dortmund yang bertindak sebagai tuan rumah membutuhkan tambahan tiga poin guna menjaga peluang menggeser Monchengladbach dari peringkat ketiga klasemen.

Klub berjuluk The Borussian itu tertinggal dua poin dari Monchengladbach.

Sementara itu, Koln juga membutuhkan hasil kemenangan guna menjauh dari ancaman zona degradasi Bundesliga.

Skuad asuhan Gisdol hanya terpaut tiga poin dari penghuni zona merah, Werder Bremen, yang baru mengumpulkan 17 poin.

Bertamu ke markas Dortmund, Koln memiliki modal kepercayaan diri seusai mengalahkan Wolfsburg dengan skor 3-1 pada pekan sebelumnya.

Namun, kepercayaan diri juga dimiliki Dortmund, yang pada pertandingan sebelumnya mampu bangkit setelah tertinggal 2-0 dari lawannya, Augsburg.

Beruntung, rekrutan anyar mereka, Haaland, mampu menyelamatkan Dortmund dari kekalahan setelah mencetak hattrick pada laga yang sekaligus menjadi debutnya.

Masuk menggantikan Lukasz Piszczek pada menit ke-56, Haaland hanya membutuhkan waktu 23 menit untuk membukukan trigolnya.

Mengantisipasi keganasan penyerang berusia 19 tahun itu, Gisdol mengungkapkan strateginya, sambil tersenyum.

"Kami memiliki bus tim yang sangat besar," ucap Gisdol, dikutip dari situs resmi Bundesliga.

"Mungkin kami hanya akan menempatkannya di area penalti atau 'tiga bus' bersebelahan. Kami memiliki pemain-pemain bagus juga. Jadi, kami akan lihat bagaimana kelanjutannya," tutur dia menambahkan.

Duel antara Dortmund vs Koln kali ini merupakan yang kedua dalam ajang Bundesliga musim 2019-2020.

Pada pertemuan pertama, Koln harus mengakui keunggulan Dortmund dengan skor 1-3.

Kala itu, tiga gol kemenangan Dortmund diciptakan oleh Jadon Sancho (70'), Achraf Hakimi (86'), dan Paco Alcacer (90'+4').

Adapun satu gol penghibur Koln tercipta melalui aksi Dominick Drexler pada menit ke-29.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/24/17232378/dortmund-vs-koln-pelatih-lawan-butuh-3-bus-untuk-hentikan-haaland

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke