Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Malaysia Masters 2020, Pesan Rionny untuk Pemain Tunggal Putri

Menurut Rionny, hasil undian tersebut tak boleh menjadi alasan para pemain arahannya untuk tidak tampil maksimal.

Indonesia mengirim tiga wakil tunggal putri ke turnamen Malaysia Masters 2020 yang akan berlangsung 7-12 Januari mendatang.

Gregoria Mariska Tunjung akan bertanding melawan Ratchanok Intanon (Thailand) pada babak pertama.

Laga tersebut akan menjadi pertemuan ketujuh antara Gregoria-Intanon.

Gregoria selalu kalah pada enam laga sebelumnya.

Ditemui BolaSport.com di Pelatnas PBSI, Jakarta, Minggu (3/1/2020), Rionny Mainaky mengatakan hasil undian tidak boleh menjadi alasan bagi Gregoria untuk merasa gentar.

"Hasil undian ditentukan dari peringkat dan komputer. Mau tidak mau harus dijalani, drawing tidak boleh jadi alasan," kata Rionny.

"Kalau memang mau jadi pemain terbaik ya harus berusaha melewati para lawan pemain unggulan dan menjaga agar jangan terlalu percaya diri," tuturnya melanjutkan.

Head-to-head Gregoria yang minor melawan Intanon pun tak dipermasalahkan Rionny.

Pasalnya, Rionny melihat Gregoria sudah mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat melawan pemain nomor satu Thailand tersebut.

"Tentu kami sudah mengantisipasi gaya main Intanon selama ini," ucap eks pelatih ganda putra Jepang itu.

"Namun, saya tidak pernah bertanya kenapa Gregoria selalu kalah terus karena dia sudah berusaha maksimal."

"Yang saya pesankan adalah ketika sedang dalam situasi di atas angin, dia harus bisa mengendalikan permainan dan jangan terburu-buru pada poin-poin akhir. Hal itu yang harus saya ingatkan kepada dia."

Selain Gregoria, Fitriani akan bersua wakil China, Chai Yanyan. Adapun Ruselli Hartawan berhadapan dengan Pai Yu Po (Taiwan). (Lariza Oky Adisty)

https://bola.kompas.com/read/2020/01/06/11420038/malaysia-masters-2020-pesan-rionny-untuk-pemain-tunggal-putri

Terkini Lainnya

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke