Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dikabarkan Hengkang, Tuchel Angkat Bicara soal Masa Depan Cavani di PSG

KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, angkat bicara soal masa depan Edinson Cavani.

Pemain asal Uruguay itu tercatat memiliki kontrak bersama PSG hingga Juni 2020.

Namun baru memasuki awal tahun, Cavani sudah mulai dikaitkan dengan beberapa klub besar lainnya di Eropa.

Belakangan, santer terdengar kabar yang mengatakan bahwa pemain berusia 32 tahun itu telah memilih Atletico Madrid sebagai pelabuhan selanjutnya.

Dilansir dari Sky Sports Italia, Cavani dikabarkan telah setuju menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun bersama Los Rojiblancos - julukan Atletico Madrid.

Cavani akan resmi bergabung bersama Atletico Madrid pada bulan Juni atau Juli 2020, kala bursa transfer musim panas dibuka.

Tidak hanya Atletico Madrid, sang pemain sempat dikaitkan dengan salah satu klub raksasa Inggris, Manchester United.

Hal tersebut menyusul komentar legenda klub berjulukan Setan Merah itu, Rio Ferdinand.

Ferdinand memantik isu perekrutan Cavani ke Man United dengan menyarankan mantan klubnya untuk mendatangkan sang pemain ke Old Trafford.

Hal tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Twitter-nya, ketika muncul pertanyaan terkait pemain yang seharusnya direkrut Man United saat ini.

"Dia (Cavani) adalah penyerang berpengalaman, pencetak gol ulung, pekerja keras, dan sangat profesional. Pemain muda Man United akan mendapat pelajaran banyak jika Cavani datang," tulis Ferdinand.

Menanggapi kabar kepergian anak asuhnya, Thomas Tuchel selaku pelatih kepala PSG, angkat bicara.

Dirinya mengaku masih menaruh kepercayaan kepada pemain yang telah menyumbangkan 196 gol untuk klub kebanggan publik Paris tersebut.

"Dia telah cedera beberapa kali dan berdampak pada ritme permainannya," ucap Tuchel, dikutip dari Marca.

"Dia senang di sini (PSG) dan saya sangat percaya padanya," tuturnya menambahkan.

Cavani memang kerap mengalami cedera sejak awal Ligue 1, kasta tertinggi Liga Perancis, musim ini.

Hingga pekan ke-19, Cavani telah melawatkan 10 penampilan akibat cedera yang dialaminya.

Keadaan tersebut kemudian berdampak pada ketajaman sang pemain. Dalam dua penampilan bersama PSG di ajang Liga Perancis, Cavani hanya mampu membukukan dua gol. 

Kedua gol tersebut dicetak dalam dua laga awal Liga Perancis, ketika dirinya belum dilanda cedera.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/05/21410068/dikabarkan-hengkang-tuchel-angkat-bicara-soal-masa-depan-cavani-di-psg

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke