Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mino Raiola Jadi Hambatan Man United Datangkan Erling Braut Haaland

Man United berencana mendaratkan Erling Braut Haaland pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, dikabarkan terbang langsung ke Austria untuk menjemput Haaland.

Solskjaer disebut terbang menuju Salzburg, Austria, pada Jumat (13/12/2019) untuk membujuk Haaland bergabung.

Usai pertemuan tersebut, Man United merasa di atas angin bakal memenangi perburuan Haaland pada Januari 2020 mendatang.

Kedekatan Solskjaer dan keseriusan dari sang pelatih demi Haaland menjadi buktinya.

Terlebih lagi, Haaland telah bertemu dengan Solskjaer dan pihak Man United di Salzburg, Jumat pekan lalu.

Namun, masalah baru kini muncul dalam realisasi transfer Haaland dari RB Salzburg menuju ke Old Trafford pada Januari 2020 nanti.

Dilansir BolaSport dari The Sun, tim Setan Merah diwajibkan membayar biaya tambahan sebesar 12 juta poundsterling atau sekitar Rp 138 miliar kepada agen Haaland, Mino Raiola.

Penyerang asal Norwegia itu kini diketahui telah menjadi klien Mino Raiola yang kerap disebut-sebut sebagai super agent di sepak bola Eropa.

Raiola merupakan agen 'kontroversial' yang memiliki klien sekelas Zlatan Ibrahimovic, Paul Pogba, dan Mario Balotelli.

Dana senilai 12 juta poundsterling tersebut diyakini sebagai pemulus langkah Man United mendapatkan Haaland.

Sementara itu, untuk rincian biaya transfer Haaland sendiri ditaksir mencapai 76 juta poundsterling (sekitar Rp 1,34 triliun).

Laporan menunjukkan bahwa kubu Setan Merah berniat untuk mengurangi nominal tersebut.

Di sisi lain, mereka bakal menerima biaya untuk Raiola meski kesepakatan dapat melewati batas.

Haaland sendiri saat ini dinilai sebagai salah satu striker terbaik di Eropa setelah mencetak 28 gol dalam 22 penampilan di semua kompetisi untuk RB Salzburg.

Kebutuhan akan striker baru memaksa Man United mencari penyerang guna menembus posisi empat besar Liga Inggris pada 2019-2020. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

https://bola.kompas.com/read/2019/12/20/16200028/mino-raiola-jadi-hambatan-man-united-datangkan-erling-braut-haaland

Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke