Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Vs Persipura, Jacksen Hadapi 3 Pelatih Berbeda dalam Setahun

JAKARTA, KOMPAS.com - Jacksen F Tiago punya pengalaman unik dalam laga Persija Jakarta vs Persipura Jayapura pada pekan ke-29 Liga 1 2019.

Jadwal Liga 1 antara Persija vs Persipura akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (28/11/2019) malam.

Jacksen, yang kini melatih Persipura, diketahui sudah pernah menghadapi Persija dua kali pada tahun ini. Namun, keduanya dengan pelatih berbeda.

Pertama, saat pekan-pekan awal Liga 1 saat Jacksen masih melatih Barito Putera.

Skor imbang 1-1 mengakhiri laga yang ketika itu berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, pada 20 Mei 2019.

Ketika itu, Persija masih dilatih Ivan Kolev.

Laga kedua Jacksen melawan Persija adalah saat ia sudah menangani Persipura.

Jacksen berhasil mempersembahkan kemenangan 2-0 dalam laga yang berlangsung di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kertanegara, 11 September.

Saat dikalahkan Persipura dengan skor 0-2 di Tenggarong, Persija tengah dilatih Julio Banuelos.

Kini jelang melawan Persipura di SUGBK, Persija sudah ditangani Edson Tavares.

"Kebetulan saya ketemu Persija besok tiga kali dengan tiga pelatih berbeda, yang pertama Kolev, yang kedua Julio, terus sekarang Coach Edson," kata Jacksen saat konferensi pers di SUGBK, Rabu (27/11/2019) sore.

Edson merupakan pelatih Jacksen semasa bermain di Liga China tahun 1998. Ketika itu, keduanya membela Guangzhou Matsunichi.

"Saya kenal secara pribadi, tapi tidak terlalu dekat," ucap Jakcksen.

Meski mengenal Edson, Jacksen menegaskan bahwa ia siap mempersembahkan kemenangan untuk Persipura.

"Saya orangnya komit dengan pekerjaan saya, sebaik apapun hubungan saya. Ketika masuk ke lapangan tentu dengan kepentingan berbeda," kata Jacksen.

"Meski kami punya hubungan baik, kami datang dan bersalaman, kami akan berjuang masing-masing demi kepentingan kami," pungkas Jacksen.

Liga 1 2019 sudah berlangsung selama 28 pekan dan tinggal menyisakkan enam laga.

Saat ini, Persija masih menempati peringkat ke-12 dengan perolehan 35 poin.

Macan Kemayoran tengah berupaya memperbaiki peringkat demi menghindari zona degradasi.

Persija terpaut delapan poin dari zona degradasi.

Adapun Persipura menempati posisi ketiga dengan 44 poin.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/27/16402018/persija-vs-persipura-jacksen-hadapi-3-pelatih-berbeda-dalam-setahun

Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke