Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas U-23 Indonesia Vs Iran, Asisten Pelatih Lawan Puji Kualitas Egy Maulana Vikri

JAKARTA, KOMPAS.com - Asisten pelatih timnas U-23 Iran, Amir Hossein Peiravani, memuji kualitas Egy Maulana Vikri.

Hal itu diungkapkan Amir seusai laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Iran di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (16/11/2019).

Pada laga tersebut, Amir menilai Egy adalah salah satu pemain dari Indonesia yang menonjol.

"Indonesia bermain lebih baik di babak kedua. Nomor punggung 10 mereka (Egy) pemain bagus," kata Amir dalam konfrensi pers seusai laga.

Pada laga ini, Egy sebenarnya baru masuk di baba kedua. Namun, Egy mampu memberi dampak dengan mencetak gol pada menit ke-77.

Gol Egy itu juga membuat Indonesia mengakhiri laga dengan kemenangan 2-1.

Terkait dengan kualitas timnas U-23 Indonesia, Amir menyebut Egy Maulana Vikri dkk punya masa depan yang bagus.

"Sebenarnya tidak bagus seorang pelatih lebih banyak mengomentari lawan. Tapi, Indonesia punya pemain bertalenta yang bisa bersinar mungkin 10 tahun ke depan," ujar Amir mengakhiri laga.

Laga melawan Iran kali ini merupakan uji coba kelima Indonesia menjelang SEA Games 2019.

Dari lima laga tersebut, baru kali ini Indonesia mendapat kemenangan. Pada empat laga sebelumnya, Indonesia menelan dua kekalahan dan dua imbang.

Selanjutnya, pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, akan menentukan 20 pemain yang berangkat ke Filipina.

Indonesia akan tergabung di Grup B bersama Thailand, Vietnam, Singapura, Laos, dan Brunei Darussalam.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/16/19362168/timnas-u-23-indonesia-vs-iran-asisten-pelatih-lawan-puji-kualitas-egy-maulana

Terkini Lainnya

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke