Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rossi Bicara Peluang Quartararo Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2020

Sebelumnya, Quartararo tercatat belum pernah meraih kemenangan balapan MotoGP.

Namun, debutnya sebagai rookie 2019 patut diapresiasi.

Quartararo tampil menakjubkan dengan berhasil meraih lima pole position dan enam kali naik podium.

Pencapaiannya sepanjang musim 2019 membuat Fabio Quartararo menjadi salah satu kandidat peraih gelar juara dunia MotoGP 2020.

"Saya pikir Quartararo dapat bertarung untuk gelar juara dunia tahun depan karena dia sangat cepat. Jadi mengapa tidak?" kata Rossi dikutip Kompas.com dari Bolasport.

Bersama rekan setimnya, Franco Morbidelli, Quartararo dikabarkan akan memiliki motor dengan spefikasi A atau spec-A untuk musim 2020.

Quartararo sudah dua kali berjuang merebut kemenangan pada putaran terakhir balapan dari Marc Marquez di MotoGP San Marino dan MotoGP Thailand 2019.

Marquez sendiri akan memulai balapan MotoGP Malaysia 2019 dari posisi ke-11 setelah terjatuh saat berusaha mengikuti Quartararo pada akhir sesi kualifikasi.

Sementara itu, Rossi akan mengubah sesuatu hal tahun depan dan mencoba untuk lebih kompetitif, dan mencoba untuk berjuang pada MotoGP musim 2020.

Salah satunya yakni melibatkan David Munoz dari tim Moto2 Rossi (VR46) sebagai kepala kru baru.

Sementara kepala kru lama, Silavnao Galbusera berlaih ke tim uji coba Yamaha.

Rossi mengatakan harus ada komitmen untuk menyelesaikan perubahan yang ia inginkan.

"Ya, kamu bisa melakukannya. Bagi saya, lebih baik tidak melakukannya, begitu pula dengan Silvano. Di dunia ini ketika kamu membuat komitmen kamu harus menyelesaikannya. Bagi saya lebih baik seperti ini," ujar The Doctor.

Pebalap dengan julukan The Doctor itu mengatakan bahwa meski David Munoz belum punya banyak pengalaman, tapi ia pasti bisa beradaptasi.

"David tahun depan akan memulai dari nol. Dia tidak punya banyak pengalaman, tetapi bagaimanapun kita punya waktu pada musim dingin."

The Doctor akan mulai dari posisi keenam pada balapan MotoGP Malaysia, Minggu (3/11/2019).

Rossi ada di belakang pebalap Yamaha lainnya yakni Quartararo, Maverick Vinales, dan Morbidelli yang start di baris pertama.

"Semua pebalap Yamaha mengalami peningkatan pesat dalam hal kecepatan. Saya meraih hasil lebih baik karena sebelumnya saya harus berjuang di lintasan balap," aku Rossi.

Dirinya mengatakan bahwa akhir pekan ini lebih kompetitif karena memiliki motor dengan kecepatan yang lebih baik.

Pebalap Italia tersebut juga mengaku tidak ada masalah ketika memulai balapan di baris kedua dan akan melakukan yang terbaik.

MotoGP Malaysia akan digelar di Sirkuit Sepang hari Minggu (3/11/2019) pukul 14.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/03/14001378/rossi-bicara-peluang-quartararo-raih-gelar-juara-dunia-motogp-2020

Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke