Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Zlatan Ibrahimovic Dirumorkan Akan Kembali ke Spanyol

KOMPAS.com – Striker senior Swedia, Zlatan Ibrahimovic, dikabarkan akan segera kembali berkarier di Liga Spanyol.

Rumor tersebut berembus setelah Zlatan mengunggah video yang memperlihatkan dirinya sedang berada di Spanyol.

Dalam video yang diunggah pada Selasa (29/10/2019) itu, Zlatan mengucapkan kalimat sapaan dalam bahasa Spanyol. Dia mengatakan bahwa akan kembali.

"Halo Spanyol, cuma satu kalimat, saya akan kembali," kata Ibra lewat video yang diunggah ke media sosial.

Sontak unggahan tersebut membuat heboh warganet di sosial media lantaran berita soal transfer Zlatan Ibrahimovic kian memanas seiring situasinya di LA Galaxy.

Pemain berusia 38 tahun itu memang pernah berkarier di Spanyol. Namun, Zlatan seolah menjadi pemain buangan saat membela Barcelona di Liga Spanyol selama tiga musim.

Saat ini, Zlatan masih membela klub Liga Amerika Serikat (MLS), LA Galaxy.

Kontrak striker berusia 38 tahun itu di LA Galaxy akan habis pada Desember 2019.

Beberapa klub Eropa pun mulai berusaha untuk menggaet mantan pemain Manchester United itu.

Jika Zlatan kembali ke Spanyol, rumor soal rencana sang pemain untuk berlabuh ke Italia pun tertepis.

Sebelumnya, tiga klub Italia, yakni AC Milan, Inter Milan, dan Napoli, telah dikabarkan berminat mendatangkan Zlatan.

Zlatan Ibrahimovic sudah pernah menjajal ketatnya persaingan di Liga Spanyol dari tahun 2009 hingga 2011.

Menengok kisah lebih lanjut, Ibrahimovic ternyata punya pengalaman buruk ketika berkarier di Negeri Matador bersama FC Barcelona.

Ibrahimovic datang ke Catalunya pada 2009 setelah memberikan tiga scudetto bagi Inter Milan.

Alih-alih menjadi sumber gol Blaugrana, ia justru dipaksa keluar dari posisi favoritnya. Dari biasa beroperasi sebagai striker sentral, Ibra digeser menjadi penyerang lubang.

Pelatih Barcelona saat itu, Pep Guardiola, mengorbankan Ibrahimovic demi mengakomodasi hasrat Lionel Messi yang ingin menjadi penyerang tengah.

"Saya mengawali perjalanan di Barcelona dengan baik. Namun, kemudian Messi mulai bicara. Dia ingin bermain di tengah, bukan penyerang sayap," kata Ibra dalam buku biografinya yang berjudul 'I Am Zlatan'.

"Formasi pun berubah dari 4-3-3 menjadi 4-5-1. Saya berkorban dan tidak memiliki kebebasan lagi di lapangan," ujar Ibra lagi.

Situasi buruk di Barcelona memaksa Ibrahimovic pergi ke AC Milan pada 2010. Pesepak bola jangkung berpostur 195 cm itu kemudian kembali mencicipi indahnya juara Liga Italia. (Ade Jayadireja)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/30/13000008/zlatan-ibrahimovic-dirumorkan-akan-kembali-ke-spanyol

Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke