Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Hanya Liverpool, Arsenal Juga Kalah Akibat VAR

KOMPAS.com – Tidak Hanya Liverpool yang merasa dirugikan karena VAR. Pelatih Arsenal Unai Emery juga menyesalkan kekalahan timnya akibat VAR.

Unai Emery merasa dirugikan akibat keputusan wasit yang tidak memberikan penalti untuk timnya kala bertanding melawan tim promosi, Sheffield United, pada Selasa (22/10/2019) dini hari WIB.

Arsenal terpeleset di kandang Sheffield United dengan skor 0-1 dalam laga yang digelar di Stadion Bramall Lane kemarin.

Gol semata wayang yang memenangkan Sheffield dicetak oleh Lys Mousset pada menit ke-30.

Seusai laga tersebut, Emery memprotes wasit yang seharusnya menunjuk titik penalti ketika John Egan menarik seragam Sokratis saat menyambut umpan dari sepak pojok.

Namun setelah berkonsultasi dengan petugas VAR, Mike Dean selaku pengadil memutuskan bahwa tidak ada pelanggaran.

Dalam wawancara setelah pertandingan, Emery memberikan komentarnya atas kejadian itu.

"Saya melihat kejadian itu dengan jelas, dia (Sokratis) mendapat kesempatan untuk menyundul dan menurut saya itu jelas penalti," dikutip BolaSport dari Daily Express.

"Saya pikir VAR adalah untuk alasan ini, maksud saya adalah untuk meninjau dan setelah memutuskan, tetapi kita perlu juga membantu para wasit," tutur Emery menambahkan.

Unai Emery bahkan merasa timnya layak untuk menang setelah berhasil mendominasi jalannya pertandingan.

"Kami sangat kecewa dengan hasil ini, pertama karena kalah, kedua karena kami sanggup menguasai jalannya pertandingan," ujar Emery.

"Kami membuat lebih banyak kesempatan daripada mereka, kesempatan yang bagus, tetapi kami tidak efisien dan membuang sia-sia kesempatan itu," tutur Emery mengakhiri.

Dengam hasil negatif ini, Arsenal harus turun dua peringkat di klasemen Liga Inggris musim ini, tepatnya berada di peringkat kelima.

Kekalahan ini juga memperlebar jarak Arsenal dengan pemuncak klasemen Liga Inggris, Liverpool, menjadi 10 poin.

Selanjutnya, Arsenal akan kembali bermain di ajang Liga Europa pada pertengahan pekan ini.

Mereka akan melawan Vitoria de Guimaraes dalam matchday ketiga Liga Europa, di Stadion Emirates, pada Kamis (24/10/2019) atau Jumat dini hari WIB. (Adi Nugroho)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/22/20200008/tak-hanya-liverpool-arsenal-juga-kalah-akibat-var

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke