Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Persebaya, Penyebab Bajul Ijo Kalah

GIANYAR, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya harus mengakui keunggulan Persib Bandung di stadion I Wayan Kapten Dipta Gianyar Bali Jumat (18/10/2019).

Empat gol Persib yang dicetak oleh Febri Hariadi (2 gol), Kevin Kippersluis, dan Achmad Jufrianto hanya mampu dibalas satu gol dari penalti Diogo Campos.

Pelatih Wolfgang Pikal mengklaim absennya tujuh pemain pilar membuat Persebaya tak bermain seperti yang diharapkan.

"Kita ada masalah tidak full team karena ada tujuh pemain yang absen, ada yang demam, cedera dan masih di Timnas U-23. Kalau full team mungkin hasil bisa beda," ucapnya.

Pelatih dengan lisensi AFC Pro ini menganggap Persebaya sebenarnya memiliki kesempatan mencetak gol pada 30 menit awal babak pertama. Namun gol pertama Persib membuat konsentrasi pemain tidak fokus.

"Kelihatannya 30 menit awal kami ada kesempatan cetak gol tapi setelah gol pertama Persib, pemain yang sebelumnya jarang main kelihatan drop dan konsentrasi hilang," ungkap Pikal.

Pada laga tersebut, Persebaya tampil dengan formasi yang sebelumnya jarang dimainkan yaitu memainkan formasi tiga bek.

Namun Pikal membantah bahwa formasi ini menjadi penyebab kekalahan mereka.

"Kenapa kami main tiga bek karena sayap Persib kuat, ada Febri, Vizcarra, Frets juga dan mayoritas gol mereka dari depan gawang, itulah alasan mainkan tiga bek," katanya.

"Tapi kita kesulitan dengan sepakan bola mati pemain Persib karena mereka punya banyak pemain dengan postur lebih tinggi," sambung Pikal.

Hasil ini membawa Persebaya tetap di posisi 8 klasemen sementara dengan poin 31. Sementara Persib Bandung naik ke posisi 10 klasemen sementara dengan poin 27.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/19/11200058/persib-vs-persebaya-penyebab-bajul-ijo-kalah

Terkini Lainnya

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke