Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Diagendakan Bentrok dengan Hamburger SV dalam Laga Uji Tanding

Pertandingan tersebut diinisiasi dalam rangka meramaikan acara peringatan 60 tahun sister city Kota Bandung dengan Kota Braunschweig di Jerman.

Konsulat Jenderal Republik Indonesia untuk Hamburg, Bambang Susanto, mengatakan, Hamburger SV memang bukan kesebelasan yang berasal dari Braunschweig.

Akan tetapi, Hamburger SV dan Persib memiliki kesamaan sebagai tim besar di Jerman dan Indonesia.

Dalam sejarahnya, Hamburger SV telah memenangi enam gelar juara Bundesliga.

Catatan tersebut membuat mereka duduk di posisi kelima tim dengan koleksi gelar juara terbanyak Bundesliga sepanjang masa.

Sejak 1963 hingga 2018, Hamburger SV juga menyandang status sebagai satu-satunya kontestan Bundesliga yang belum pernah terdegradasi.

Akan tetapi, rekor tersebut terhenti setelah pada akhir musim 2018-2019 mereka terdegradasi ke Bundesliga 2.

Adapun Persib sudah memenangi tujuh gelar juara di kompetisi resmi Indonesia (lima gelar Perserikatan dan dua gelar Liga Indonesia).
 
"Saat ini masih dalam proses penjajakan. Kami berharap bisa terealisasikan karena Hamburger SV ini cukup terkenal di Jerman. Klub ini pernah enam kali juara Bundesliga dan pernah menjuarai Liga Champions Eropa," kata Bambang, dalam rilis yang dibagikan Pemerintah Kota Bandung.

Mengenai rencana tersebut, manajemen Persib yang diwakili oleh Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono, sangat menyambut baik.

Kuswara mengatakan, pihaknya tinggal menunggu arahan dari Pemkot Bandung untuk menggelar laga tersebut.

"Tentu kami menyambut baik. Kami menunggu arahan dan siap bekerja sama," katanya.

Sementara itu, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengaku belum mengetahui rencana uji tanding timnya dengan Hamburger SV.

Robert mengatakan, manajemen belum mendiskusikan rencana tersebut dengan dirinya.

Saat ini, Robert mengaku fokus mempersiapkan tim menghadapi Persebaya Surabaya yang merupakan laga terdekat yang akan dilakoni Persib di Liga 1 2019.

"Saya belum tahu soal rencana itu, kita lihat saja ke depan. Manajemen akan mengatakan dan diskusi memberikan pernyataan resmi, bukan spekulasi seperti ini," kata Robert di Stadion Persib, Kota Bandung, Selasa (15/10/2019).

Bagi Persib, ini bukan kali pertama kekuatan mereka dijajal tim besar dari Benua Biru.

Sudah sejak lama, klub berjulukan Maung Bandung itu rutin beruji tanding dengan tim besar Eropa, seperti PSV Eindhoven, AC Milan, hingga Ajax Amsterdam.

Kali terakhir Persib beruji tanding dengan tim besar asal Eropa adalah tahun 2014.

Saat itu, Persib berhadapan dengan Ajax. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 14 Mei 2014 itu berakhir dengan hasil imbang 1-1.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/15/15000028/persib-diagendakan-bentrok-dengan-hamburger-sv-dalam-laga-uji-tanding

Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke