Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Bek Sayap Liverpool Ingin seperti Steven Gerrard

Sebelum menjadi bek sayap andalan The Reds, julukan Liverpool, Trent Alexander-Arnold ternyata pernah mengisi posisi gelandang tengah

Peran tersebut pernah dia lakoni ketika dirinya masih berada di tim muda alias akademi Liverpool.

Ini mirip dengan apa yang pernah dilakoni Gerrard, yang merupakan idola pemain berusia 21 tahun tersebut.

Tidak heran jika Trent Alexander-Arnold memiliki umpan yang yang akurat. Ini membuat dia termasuk bek sayap terbaik.

Hal itu membuat Jamie Carragher ikut berkomentar. Dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo, Kamis (9/10/2019), pria yang termasuk legenda Liverpool ini mengatakan bahwa Trent Alexander-Arnold bisa jadi Kevin De Bruyne versi Liverpool.

Menanggapi hal tersebut Alexander-Arnold mengaku tak masalah ditempatkan di mana saja.

Dia mengatakan akan melakukan apa saja yang diperintahkan oleh pelatih jika hal tersebut demi kepentingan tim.

"Tentu saja pertama dan paling utama saya seorang bek, kemudian saya ingin membantu tim membuat peluang," ucap Trent Alexander-Arnold dalam sesi wawancara.

"Pelatih memainkan saya sebagai bek kanan, maka saya akan bermain di sana. Saya tak terlalu mempermasalahkan, saya hanya ingin bermain sepak bola," sambug pemain berpaspor Inggris.

Dia pun membeberkan hal yang membuat dirinya bisa menjadi bek sayap yang paling cemerlang saat ini.

Dirinya mengaku gaya bermainnya diadaptasi dari sang idola, Steven Gerrard. Tidak heran gaya mengolah bola mirip dengan sang legenda.

Trent Alexander-Arnold tidak menampik kemiripan tersebut.

"Saya memodelkan permainan saya dari Gerrard. Saya selalu mengagumi segala yang ia lakukan dalam permainan. Saya selalu mempelajari dan ingin menjadi seperti dia," ujarnya.

"Sebenarnya tak terlalu penting untuk membandingkan saya dengan Gerrard karena saat usia muda, Anda belum mendapatkan apa yang pemain-pemain besar miliki."

"Saat ini, hal terpenting adalah memiliki pikiran terbuka dan ingin mencapai level para legenda tersebut."

"Selalu ingin menjadi pemain seperti mereka, dan mencapai level yang mereka raih," ujar Trent Alexander-Arnold.

Saat ini Trent Alexander-Arnold sedang bergabung dengan timnas Inggris untuk laga Kualifikasi Piala Eropa 2020.

Ia kemungkinan jadi pilihan utama pelatih Gareth Southgate untuk laga melawan Ceko dan Bulgaria. (Thoriq Az Zuhri Yunus)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/10/22000048/bek-sayap-liverpool-ingin-seperti-steven-gerrard

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Rekap Final Swiss Open 2023: Pasangan Ranking 55 Juara, Chou Tien Chen Tumbang

Rekap Final Swiss Open 2023: Pasangan Ranking 55 Juara, Chou Tien Chen Tumbang

Badminton
Drawing Piala Dunia U20 Dibatalkan, Akmal Marhali Semprot Politikus Caper

Drawing Piala Dunia U20 Dibatalkan, Akmal Marhali Semprot Politikus Caper

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP Usai GP Portugal: Bagnaia Raup Poin Sempurna, Marquez Ke-11

Klasemen MotoGP Usai GP Portugal: Bagnaia Raup Poin Sempurna, Marquez Ke-11

Motogp
Hasil MotoGP Portugal 2023: Marquez Tabrak Oliveira, Bagnaia Menang

Hasil MotoGP Portugal 2023: Marquez Tabrak Oliveira, Bagnaia Menang

Motogp
Soal Penolakan Israel, PSSI Sudah Berkomunikasi dengan Pemerintah Bali

Soal Penolakan Israel, PSSI Sudah Berkomunikasi dengan Pemerintah Bali

Liga Indonesia
Drawing Piala Dunia U20 Batal, Sepak Bola Indonesia Terancam Dikucilkan

Drawing Piala Dunia U20 Batal, Sepak Bola Indonesia Terancam Dikucilkan

Liga Indonesia
Kronologi FIFA Resmi Batalkan Drawing Piala Dunia U20 di Bali

Kronologi FIFA Resmi Batalkan Drawing Piala Dunia U20 di Bali

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Portugal 2023, Start Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Portugal 2023, Start Pukul 20.00 WIB

Sports
Empat Implikasi Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U20 Indonesia

Empat Implikasi Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U20 Indonesia

Liga Indonesia
Langkah PSSI agar Indonesia Bebas dari Sanksi Usai Drawing Piala Dunia U20 Batal

Langkah PSSI agar Indonesia Bebas dari Sanksi Usai Drawing Piala Dunia U20 Batal

Liga Indonesia
Alasan Drawing Piala Dunia U20 Batal: Gubernur Bali Tolak Israel, FIFA Ambil Keputusan

Alasan Drawing Piala Dunia U20 Batal: Gubernur Bali Tolak Israel, FIFA Ambil Keputusan

Sports
Kata PSSI soal Polemik Lokasi Drawing Piala Dunia U20 dan Laga Israel

Kata PSSI soal Polemik Lokasi Drawing Piala Dunia U20 dan Laga Israel

Liga Indonesia
PSSI Heran Isu Penolakan Israel Baru Muncul Sekarang

PSSI Heran Isu Penolakan Israel Baru Muncul Sekarang

Sports
Jadwal Kualifikasi Euro 2024: Inggris Vs Ukraina, Luksemburg Vs Portugal

Jadwal Kualifikasi Euro 2024: Inggris Vs Ukraina, Luksemburg Vs Portugal

Internasional
Sistem Penghitungan Poin MotoGP, Format Baru dengan Sprint Race

Sistem Penghitungan Poin MotoGP, Format Baru dengan Sprint Race

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+