Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Keluhkan Kondisi Honda, Jorge Lorenzo Sindir Marc Marquez

KOMPAS.com - Jorge Lorenzo mendesak Repsol Honda untuk menyelesaikan masalah mesin motor tungganggannya sembari menyindir kesuksesan rekan satu timnya, Marc Marquez, menjuarai MotoGP 2019.

Marquez berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP 2019 setelah memenangi balapan di Thailand, Minggu (6/10/2019).

Ini menjadi gelar juara dunia keenam Marquez dalam tujuh musim terakhir kompetisi MotoGP.

Namun, hasil gemilang Marquez berbanding terbalik dengan Lorenzo. Pebalap Spanyol itu gagal menampilkan performa gemilang sejak hijrah ke Repsol Honda pada musim 2019.

Di MotoGP Thailand, Lorenzo hanya mampu finis di posisi ke-18, terpaut sejauh 54 detik dari Marquez yang meraih podium utama.

Hasil minor ini semakin membuat Lorenzo terpuruk di dasar klasemen. Pebalap yang telah mengantongi lima gelar juara dunia itu hanya meraup 23 poin dari 15 seri balapan musim ini.

Lorenzo pun menuturkan apa yang sebenarnya terjadi dengannya pada MotoGP Thailand.

"Tidak ada yang positif. Saya sangat lambat dan tidak menemukan feeling yang bagus saat mengerem," ujar Lorenzo, seperti dilansir Bolasport.com dari Marca, Selasa (8/10/2019).

"Terlepas dari kondisi fisik yang saya alami, saya pikir masalah utamanya ada pada mesin," imbuhnya

Pembalap asal Spanyol ini pesimistis dirinya akan mengalami perbaikan pada seri balapan selanjutnya yang akan digelar di Sirkuit Motegi, Jepang.

"Masalahnya akan tetap ada di Motegi. Tidak ada hal baru yang akan kami jajal di sana. Jadi saya rasa belum akan ada perkembangan yang signifikan," tutur Lorenzo.

Lorenzo meluapkan kekecewaannya dengan melontarkan sebuah sindiran untuk Marquez.

Menurutnya, Honda harus segera memperbaiki mesin motor tunggangannya agar gelar juara tidak hanya selalu menjadi milik Marquez.

"Akan lebih baik jika Honda fokus menuntaskan masalah mesin yang membuat kami kesulitan membelok," ujar pemenang 3 gelar juara MotoGP bareng Yamaha.

"Dengan begitu, pemenangnya bukan pebalap itu-itu saja," sindir Lorenzo.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa ada kesenjangan yang sangat kentara di antara pebalap Honda.

Torehan 325 poin yang dibuat oleh Marquez jelas tidak sebanding dengan 215 poin keempat pebalap Honda yang lain.

Lorenzo bukan satu-satunya orang yang mengkritik performa motor Honda.

Bos Yamaha, Lin Jarvis, sebelumnya mengatakan bahwa motor yang dikembangkan Honda kurang manusiawi karena tidak bisa dikendarai oleh semua pebalap. (Agustinus Rosario)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/08/15400068/keluhkan-kondisi-honda-jorge-lorenzo-sindir-marc-marquez

Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke