Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Lawan UEA, Timnas Indonesia Dijamu Konjen dan Kedubes RI

Kedua tim menjalani pertandingan lanjutan dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia.

Bersamaan dengan hal itu, timnas Indonesia berkunjung terlebih dahulu ke Konsulat Jenderal (Konjen) Republik Indonesia di Dubai, UEA, pada Senin (7/10/2019) malam waktu setempat.

Tepatnya seusai latihan di Lapangan Iranian Club, Dubai, pada sore harinya.

Mereka dijamu langsung oleh Kedubes RI untuk UEA, yakni Husin Bagis, dan perwakilan Konjen, Ridwan Hasan.

Evan Dimas dkk dijamu penuh kehangatan untuk makan malam bersama lengkap dengan hidangan menu khas Indonesia.

"Sangat senang kami dijamu makan malam oleh perwakilan Konjen dan Kedutaan Besar Republik Indonesia di sini," kata pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Apalagi mereka nanti akan memberikan dukungan langsung kepada kami saat melawan UEA, Kamis besok di stadion. Tentu ini menjadi penambah semangat bermain kami," tutur Simon.

Ungkapan Simon juga dibenarkan oleh Kedubes RI untuk UEA, Husin Bagis, yang mengupayakan agar laga antara timnas dengan UEA ramai dihadiri penonton asal Indonesia.

"Sangat bangga kami kedatangan timnas Indonesia. Semoga dapat meraih kemenangan melawan UEA," kata Husin Bagis.

"Banyak pekerja Indonesia yang akan memberikan dukungan langsung ke stadion besok Kamis," kata dia.

Selain makan malam, perwakilan Konjen, Kedubes RI dan timnas Indonesia saling memberikan cendera mata dan acara ditutup dengan foto bersama.

Seperti diketahui, timnas Indonesia sengaja datang lebih awal pada Kamis (3/10/2019) pekan lalu ke UEA sebagai bagian dari persiapan pertandingan.

Di sisi lain, timnas harus bekerja ekstra keras untuk mengamankan diri dan membuka peluang untuk masuk ke putaran selanjutnya.

Pasalnya, di dua laga pembuka, timnas merasakan kekalahan dari Malaysia dan Thailand.

Timnas Indonesia saat ini terpuruk di dasar klasemen Grup G dengan 0 poin dan kebobolan sebanyak enam gol.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/08/10000018/jelang-lawan-uea-timnas-indonesia-dijamu-konjen-dan-kedubes-ri

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke