Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persela Lamongan Vs Arema FC, Tekad Milo dan Harapan Kapten Tuan Rumah

Capaian negatif itu ingin diubah oleh Milomir Seslija, yang kini kembali dipercaya menukangi Arema.

Ia pun bertekad untuk membawa tim Singo Edan meraih kemenangan saat kembali bentrok dengan Persela di Stadion Surajaya, Jumat (20/9/2019) malam.

"Ini akan menjadi pertandingan bagus. Di sini, Persela bisa menang lawan Bali United. Persela punya pemain dan cara main bagus, mereka juga punya suporter fanatik," ujar Milo, sapaan akrab Milomir Seslija, Kamis (19/9/2019).

"Kami ingin cetak sejarah lain, mungkin kami sudah siap untuk bisa menang di sini. Persela punya kualitas, tetapi saya percaya para pemain kami bisa tampil bagus," ucap dia.

Terkait beberapa pemain Arema yang diragukan tampil dengan alasan beragam, Milo enggan ambil pusing.

Dia meyakini, tim Singo Edan memiliki kedalaman skuad mumpuni sehingga hal itu diprediksi tidak akan memengaruhi permainan.

"Kami memang ada pemain yang absen, tetapi saya kira tidak masalah," kata dia.

Tidak hanya Dedik Setiawan dan Ahmad Nur Hardianto, besar kemungkinan Arema juga belum dapat diperkuat Al Farizi. Begitu pula dengan Hendro Siswanto, sedangkan Sylvano Comvalius kondisinya juga meragukan.

Sementara itu, kapten Persela, Eki Taufik, siap menghadang upaya Milo dalam membawa Arema menang.

"Kami siap memperagakan semua instruksi yang diberikan oleh coach Nil (Maizar) dan mudah-mudahan besok dapat poin maksimal untuk mengangkat posisi Persela yang hingga hari ini masih berada di zona degradasi," ujar Eki Taufik.

Ia juga berharap dukungan dari suporter dan penonton untuk dapat memadati Stadion Surajaya dalam rangka memberikan dukungan penuh untuk Laskar Joko Tingkir.

"Saya berharap dukungan penuh dari suporter agar bisa memenangi laga nanti menghadapi Arema," ucap dia.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/20/07465728/persela-lamongan-vs-arema-fc-tekad-milo-dan-harapan-kapten-tuan-rumah

Terkini Lainnya

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke