KOMPAS.com - David de Gea akhirnya resmi memperpanjang kontrak bersama Manchester United.
Dengan penandatanganan kontrak ini, De Gea akan berbaju Setan Merah hingga 2023.
Kiper 28 tahun itu mengaku masih berupaya memenangi gelar tambahan bersama Manchester United.
Selama delapan musim di Old Trafford, atau sejak 2011, De Gea telah membawa Manchester United meraih lima trofi.
Kelima trofi itu adalah Liga Inggris (1), Piala FA (1), Piala Liga (1), Liga Europa (1), serta Community Shield (1).
De Gea juga sudah tampil dalam 367 pertandingan Manchester United di semua ajang.
"Sejak saya datang ke sini, saya tidak pernah menyangka bisa memainkan lebih dari 350 laga untuk klub ini," ucap De Gea, dilansir situs resmi klub.
"Sekarang, masa depan saya sudah pasti. Saya ingin membantu tim ini meraih apa yang kami yakini dan memenangi trofi lagi," kata kiper timnas Spanyol itu menambahkan.
Ia pun bersyukur dengan perpanjangan kontrak ini.
"Ini merupakan hak istimewa untuk menghabiskan delapan tahun di klub besar ini dan kesempatan untuk melanjutkan karier saya di Manchester United," tutur De Gea.
Sementara itu, dilansir Dailymail pada Sabtu (14/9/2019), De Gea akan mendapatkan gaji sebesar 13,3 juta poundsterling atau sekitar Rp 230 miliar per musim.
Angka tersebut menjadikannya sebagai pemain dengan bayaran termahal di Manchester United.
Gaji De Gea bahkan melampaui Paul Pogba yang sebelumnya memegang rekor sebagai pemain dengan gaji tertinggi di klub.
https://bola.kompas.com/read/2019/09/16/22400018/resmi-david-de-gea-perpanjang-kontrak-di-man-united-hingga-2023
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan