Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Haornas 2019, Pemecahan Rekor MURI hingga Jadi Buah Bibir di Twitter

Satu di antaranya yakni pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) terkait peserta terbanyak gerakan karate.

Setidaknya ada 5.500 karateka berhasil tercatat di MURI dalam rangkaian Haornas 2019, yang merupakan Haornas ke-36.

Selain pemecahan rekor MURI, Haornas 2019 juga memberikan warna baru dalam perayaannya kali ini.

Jika biasanya perayaan Haornas berlangsung di stadion, pada tahun ini justru berlangsung di bibir sungai Martapura atau tepatnya di Menara Pandang.

Sungai Martapura di Menara Pandang menjadi ikon Banjarmasin selaku tuan rumah penyelenggara Haornas 2019.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Imam Nahrawi mengaku bangga dengan pelaksaan Haornas tahun ini.

Hal itu juga dinilai sebagai bukti tingginya antusiasme masyarakat Indonesia akan dunia olahraga.

"Dengan adaya pecah rekor MURI, ini bukti masyarakat antusias. Pemimpin daerahnya juga sangat antusias, ini perpaduan bagus sekali," ujar Imam.

"Makanya, Kalimantan Selatan jadi tempat puncak perayaan Haornas," ucap dia menambahkan.

Dengan banyaknya warna baru, Haornas 2019 sampai menjadi buah bibir di dunia maya.

Bahkan, tanda pagar #HaornasAyoBergerak sempat menjadi trending kelima di jagat Twitter Indonesia.

Bagi Imam, semangat ini dapat menjadi momentum bagi masyarakat untuk lebih giat berolahraga.

"Semangat ini bisa jadi momentum masyarakat untuk giat berolahraga," ujar Imam.

Perhatian khusus juga diberikan Kemenpora terhadap atlet e-sports yang berjuang mengharumkan nama bangsa.

Pemerintah melalui Kemenpora memberikan penghargaan bagi 91 pelaku olahraga berprestasi.

Berdasarkan Keputusan Menpora Nomor 65 Tahun 2019, pelaku olahraga berprestasi itu terdiri atas purna-olahragawan, atlet aktif, pelatih, wasit, serta penggerak dan pembina olahraga.

Ada 14 purna-olahragawan yang mendapatkan penghargaan olahraga dari Kemenpora, di antaranya Abdul Kahar Min (tenis) dan Idsam Kaplale (menembak).

Pelatih yang mendapatkan penghargaan olahraga di antaranya Indra Sjafri (sepak bola), Luluk Hadiyanto (bulu tangkis), dan Suharyadi (tenis).

Dari kalangan atlet yang masih aktif, terselip tiga nama atlet e-sports. Mereka adalah Rizky Faidan, M Lucky Maarif, dan Rio Dwi Septian.

Tiga nama itu merupakan juara PES Regional Asia pada April lalu dan menjadi finalis pada kejuaraan Dunia PES 2019 di London pada Juni.

"Saya senang dan bangga menerima penghargaan ini. Apalagi, saya menjadi perwakilan dari e-sports," kata Rizky Faidan kepada Kompas.com.

"Penghargaan membuat saya merasa bahwa e-sports semakin mendapat perhatian dari pemerintah. Prestasi saya dianggap oleh mereka," tutur siswa SMA asal Bandung tersebut.

E-sports memang mendapat perhatian khusus dari Kemenpora dalam acara Gebyar Haornas 2019 yang berpusat di Banjarmasin pada 6-9 September 2019.

Kemenpora menyelenggarakan simposium bertajuk "Interpretasi E-sports dalam Wacana Keolahragaan Nasional" di Ratan Inn, Sabtu (7/9/2019).

https://bola.kompas.com/read/2019/09/08/20420048/haornas-2019-pemecahan-rekor-muri-hingga-jadi-buah-bibir-di-twitter

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke