Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Triatlon Internasional di Bali, Ini Pilihan Kategorinya

JAKARTA, KOMPAS.com - Bali kembali menjadi tuan rumah pergelaran triatlon internasional.

Triatlon adalah lomba yang terdiri dari tiga cabang olahraga yakni renang, balap sepeda, dan lari.

Ketiga olahraga ini dilakukan berkesinambungan dalam satu kesatuan waktu.

"Tahun ini, kami menggelar kembali Herbalife Bali International Bali Triathlon (HBIT 2019)," kata Senior Director and General Manager Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi, hari ini, Selasa (27/8/2019).

Pergelaran HBIT 2019 berlangsung di Pantai Mertasari, Sanur, Bali.

Silakan catat tanggalnya, Minggu (10/11/2019), bertepatan dengan Hari Pahlawan.

"Kegiatan tahunan ini memasuki gelaran ke-12 sejak diadakan pertama kali pada 2007," kata Andam Dewi.

Sementara, tahun 2019 adalah tahun kelima Herbalife Nutrition menjadi sponsor utama.

Kategori

Lebih lanjut, Andam Dewi menerangkan bahwa, hingga kini tercatat kehadiran 29 negara, termasuk Indonesia, untuk HBIT 2019.

Lantas, ada 2.250 peserta yang akan ikut serta.

Total dari jumlah peserta, ada 80 persen berasal dari Indonesia.

Kali ini, pada HBIT 2019, ada nama-nama yang bakal berperan serta.

Mereka adalah dua anggota pelatnas triatlon Indonesia Jauhari Johan dan Eva Desiana.

Kemudian, ada juga artis yang juga penyuka triatlon Kelly Tandiono.

Tak ketinggalan, atlet triatlon putri nasional Inge Prasetyo, ikut ambil bagian.

Pada HBIT 2019, ada 2 kategori triatlon yang disediakan.

Pertama, kategori olimpik atau Olympic Distance Course.

Pada kategori ini, pesert harus mengikuti renang sejauh 1,5 kilometer, bersepeda sejauh 40 kilometer, dan berlari 10 kilometer.

Kategori kedua adalah sprint atau Sprint Distance Course.

Pada kategori ini, tersedia jarak 500 meter untuk renang, 20 kilometer bersepeda, dan 5 kilometer untuk berlari.

Di samping kedua kategori itu, peserta juga dipersilakan memilih lari sejauh 5 kilometer.

"Lari ini sifatnya fun run ya," kata Andam Dewi.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/27/12284798/triatlon-internasional-di-bali-ini-pilihan-kategorinya

Terkini Lainnya

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke