Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fabiano Beltrame Harap-Harap Cemas Tunggu Sumpah Jadi WNI

BANDUNG, KOMPAS.com - Bek Persib Bandung, Fabiano Beltrame, masih harap-harap cemas menantikan babak akhir dari proses naturalisasinya yang berlarut-larut.

Sebelumnya, proses naturalisasi pemain berdarah Brasil itu dikabarkan akan rampung pada pekan ini.

Fabiano tak menampik kabar tersebut. Namun, ia masih belum bisa tenang karena belum resmi mengucapkan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Dikatakan Fabiano, dirinya baru bisa tenang setelah mendapatkan panggilan resmi untuk melakukan sumpah sebagai WNI.

"Saya sebenarnya sudah dikasih tahu jadwal (pemanggilannya) kapan. Tapi, saya belum bisa bocorkan dulu, mereka minta saya tunggu sampai sudah ada panggilan resmi," kata Fabiano.

"Tetapi yang paling penting, mereka sudah kasih tahu saya. Saya disuruh persiapan karena dalam waktu dekat sudah selesai," ujar dia lagi.

Fabiano berharap proses alih status kewarganegaraannya rampung sebelum perayaan kemerdekaan Indonesia yang ke-74 pada 17 Agustus 2019.

Menurut Fabiano, parlemen yang akan menetapkan jadwal dirinya mengambil sumpah menjadi WNI.

"Itu bukan tergantung saya, karena DPR yang memiliki jadwal. Akan tetapi, saya berharap pekan ini beres. Sebab 17 Agustus sudah dekat, semoga sebelum hari itu saya sudah ambil sumpah," tutur dia.

Mantan Pemain Madura United itu sudah melakukan berbagai persiapan untuk mengikuti prosesi pengambilan sumpah menjadi WNI. Salah satunya adalah menghafalkan dan menyanyikan lagu kebangsaan, Indonesia Raya.

Pada sesi briefing dalam latihan Persib pada Senin (12/8/2019), Fabiano mendapatkan instruksi khusus dari pelatih Robert Rene Alberts untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya di depan rekan-rekan timnya.

Menurut Fabiano, Robert sengaja menyuruhnya untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagai latihan. Sebab, dalam prosesi pengambilan sumpah untuk menjadi WNI, Fabiano harus menyanyikan lagu Indonesia di hadapan menteri dan jajarannya.

"Agar nanti di sana saya tidak kaget, jadi saya harus persiapan. Tapi saya sudah hafal karena saya sudah tunggu lama untuk momen itu," ucap dia.

Pemain 36 tahun itu juga berteri makasih kepada semua pihak yang terus memberikan dukungan kepadanya saat menjalani proses naturalisasi.

Terlebih, Bobotoh - pendukung Persib - tanpa henti menanyakan dan memberikan support kepada Fabiano agar bisa secepatnya menjadi WNI dan bermain untuk Maung Bandung.

"Dukungan Bobotoh membuat saya senang. Saya sudah lima atau enam bulan di sini dan belum main untuk Persib, tapi mereka terus mendukung saya," ujar dia.

"Sama seperti mereka, saya juga mau secepatnya main untuk Persib. Harapan saya, saya bisa membantu Persib di putaran kedua," tutup Fabiano.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/14/16200078/fabiano-beltrame-harap-harap-cemas-tunggu-sumpah-jadi-wni

Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke