Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Griezmann ke Barcelona, Atletico Anggap Uang Pembayaran Kurang

KOMPAS.com - Atletico Madrid menyatakan uang pembayaran terkait kepindahan Antoine Griezmann ke Barcelona masih kurang.

Menurut Atletico, uang tebusan kepindahan Griezmann ke Barcelona seharusnya mencapai 200 juta euro, setara dengan sekitar Rp 3,1 triliun.

Namun dalam proses kepindahan Griezmann ke Barcelona ini, besaran dana yang diklaim sudah disepakati 120 juta euro, atau setara Rp 1,9 triliun.

Melalui situs resminya, Atletico Madrid telah merilis pernyataan tentang rencana mereka untuk membuka proses hukum mengenai masalah ini.

"Antoine Griezmann, diwakili oleh pengacaranya, muncul di markas LFP (operator La Liga) dengan secara sepihak mengakhiri kontrak yang mengikat pemain dengan Atletico Madrid, setelah mendepositkan dana atas nama FC Barcelona sejumlah 120 juta euro," demikian pernyataan tertulis Atletico, Jumat (12/7/2019).

"Atletico Madrid menilai jumlah yang disetor untuk memenuhi klausul pemutusan tidak cukup, karena jelas bahwa perjanjian antara pemain dan Barcelona tercapai sebelum klausul tersebut berkurang dari 200 menjadi 120 juta euro," lanjut rilis tersebut.

Lebih lanjut, Atletico menyatakan bahwa pembicaraan antara Barcelona dan Griezmann sudah terjadi sebelum sang pemain mengumumkan keputusannya meninggalkan klub pada 14 Mei 2019.

"Atletico Madrid percaya bahwa pemutusan kontrak terjadi sebelum akhir musim lalu karena peristiwa, tindakan, dan demonstrasi yang dilakukan oleh pemain dan itulah sebabnya kami telah memulai prosedur yang kami anggap tepat untuk membela hak-hak dan kepentingan yang sah," sebut Atletico.

Atletico baru-baru ini memang sempat menyinggung Barcelona dan Griezmann.

Mereka mempertanyakan proses negosiasi yang dilakukan saat masih berlangsungnya musim kompetisi.

Atletico mengklaim bahwa mereka hanya diberitahu oleh Griezmann bahwa ia ingin pergi pada akhir musim pada bulan Mei.

Sang pemain juga menunda mengumumkan niatnya untuk tetap di klub.

Griezmann akan berbaju Barcelona selama lima tahun, atau hingga 30 Juni 2024.

Dalam keterangan resmi klub, Blaugrana menyatakan akan segera memperkenalkan penyerang berusia 28 tahun itu.

"Kami akan segera menerbitkan jadwal lengkap untuk presentasi Antoine Griezmann sebagai anggota baru tim utama Barca," tulis Barcelona dalam situs resminya.

Anggota skuad timnas Perancis saat menjadi juara Piala Dunia 2018 itu sebelumnya telah membela Atletico Madrid selama lima musim.

Selama itu pula, Griezmann telah bermain sebanyak 257 pertandingan bersama klub berjulukan Los Cholconeros itu. Ia juga sukses mencatatkan 133 gol dan 50 assist.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/13/11200048/griezmann-ke-barcelona-atletico-anggap-uang-pembayaran-kurang

Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke