Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Video, Aksi Berkelas Gol Terbaru Wayne Rooney dari Jarak 65 Meter

KOMPAS.com - Tua-tua keladi, makin tua makin jadi. Ungkapan itu tampaknya cocok disematkan kepada Wayne Rooney.

Legenda hidup Manchester United itu baru saja mencetak gol spektakuler saat ia memperkuat timnya, DC United, mengalahkan Orlando City pada ajang Major League Soccer (MLS), kasta tertinggi Liga Amerika Serikat.

Laga yang digelar di Stadion Audi Field, Kamis (27/6/2019) pagi WIB, Rooney mencetak gol dengan cara tidak biasa. Bahkan, tidak pemain sepak bola bisa melakukannya.

Pertandingan baru berjalan 10 menit, penyerang berusia 33 tahun itu menerima bola liar di tengah lapangan.

Mendapatkan bola itu, Rooney tanpa pikir panjang melakukan tembakan jarak jauh lantaran gawang lawan kosong akibat ditinggal penjaga gawang yang terlalu maju.

Dari jarak sekitar 65 meter (atau 70 yard), bola hasil tendangan Rooney melesak ke dalam gawang Orlando City yang dijaga oleh Brian Rowe. Skor 1-0 untuk DC United.

"Sebuah pengenalan dari Wayne Rooney," ucapnya.

"Ini hanya sapuan dan kesalahan komunikasi? Ia bahkan tidak mengontrol bola untuk langsung menendang bola," tuturnya.

"Aksi berkualitas dari pemain asal Inggris dari 65 atau 70 yards," ucapnya.

Tak pelak, usai berhasil menceploskan bola ke gawang Orlando, pemain bernomor punggung 9 itu langsung diselamati oleh rekan-rekan setimnya.

Pada akhirnya, laga antara tuan rumah DC United versus Orlando City berkesudahan 1-0 dan gol Rooney menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam pertandingan tersebut.

Kemenangan tersebut membuat DC United naik ke peringkat ketiga klasemen sementara MLS wilayah timur dengan raihan 30 poin dari 18 pertandingan.

Adapun Orlando City masih tertahan di peringkat ke-9 dengan koleksi 18 poin dari 16 laga.

Puncak klasemen sementara MLS masih dihuni oleh Philadelphia Union dengan koleksi 32 poin dari 18 pertandingan.

Di bawah Philadelphia Union, ada Montreal Impact yang mengumpulkan 30 poin dari 19 laga.

Montreal Impact juga baru saja menumbangkan atas Portland Timbers.

Bermain di Stadion Saputo, mereka menang dengan skor 2-1. Dua gol Montreal Impact dicetak oleh brace Oriji Okwonkwo pada menit ke-28 dan (66').

Adapun Portland Timbers hanya berhasil mencetak gol lewat Conechny (53').

Di wilayah barat, Los Angeles FC masih mempimpin dengan raihan 37 poin dari 16 laga.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/27/16100018/video-aksi-berkelas-gol-terbaru-wayne-rooney-dari-jarak-65-meter

Terkini Lainnya

Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke