Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mourinho Yakin Liverpool Masuk Final Liga Champions 3 Kali Beruntun

KOMPAS.com - Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, meyakini Liverpool bisa masuk final Liga Champions pada musim depan. Itu artinya, Liverpool untuk kali ketiga secara beruntun menembus partai puncak kompetisi paling elite antarklub Eropa.

Liverpool baru saja menjuarai Liga Champions musim 2018-2019 usai mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam laga final, Sabtu (1/6/2019) atau Minggu dini hari WIB. Ini merupakan final kedua The Reds dalam dua tahun terakhir.

Pada musim lalu, Liverpool juga berhasil masuk final. Namun mereka gagal juara karena kalah 1-3 dari Real Madrid.

Dengan komposisi tim yang ada saat ini, Mou yakin Liverpool bisa kembali tampil pada partai puncak tahun depan.

"Mengapa Liverpool tidak dapat melakukan tiga final berturut-turut? Mengapa Liverpool, dengan tim yang bagus ini, dengan semangat yang baik ini, dengan empati yang baik pula. Mulai dari klub, manajer, pemain dan para pendukung, mengapa tidak (masuk final untuk yang) ketiga kalinya?" ujar Mou kepada beIN Sports.

Mourinho juga menekankan bahwa The Reds akan menghadapi persaingan ketat untuk mempertahankan trofi tahun depan.

Ia memprediksi akan ada tim-tim yang berpeluang kuat untuk juara, termasuk Manchester City, rival The Reds dalam perburuan juara Liga Inggris musim ini.

“Saya sedang menulis di sini tim-tim yang ingin memenangkan Liga Champions. Juventus, Bayern, PSG, Manchester City, Barcelona, Real Madrid, Atletico Madrid," kata Mourinho.

“Kamu punya tujuh atau delapan tim. Banyak tim ingin melakukannya, tetapi hanya satu yang bisa melakukannya," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/04/05000048/mourinho-yakin-liverpool-masuk-final-liga-champions-3-kali-beruntun

Terkini Lainnya

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke