Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Laga Tanpa Kemenangan, Manajemen Persebaya Evaluasi Tim Pelatih

KOMPAS.com - Manajemen Persebaya Surabaya akan melakukan evaluasi terhadap tim pelatih akibat hasil negatif yang diterima tim Bajul Ijo dalam tiga pertandingan terakhir.

Persebaya tak kunjung meraih kemenangan di kompetisi Liga 1 2019. Dalam tiga laga yang telah dijalani, Persebaya hanya bisa meraih dua hasil imbang, dan satu kekalahan.

Terbaru, Persebaya harus puas berbagi angka dengan tamunya, PSIS Semarang saat menjalani pertandingan pekan ke-3 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (30/5/2019).

Pada laga tersebut, Persebaya unggul terlebih dahulu lewat gol yang dihasilkan oleh Osvaldo Haay di babak pertama.

Namun, lini belakang Persebaya lengah ketika pertandingan tinggal menyisakan 15 menit pada waktu normal.

Septian David Maulana membuat PSIS menyamakan kedudukan menjadi 1-1 yang bertahan hingga laga usai.

Hasil minor yang kembali diterima Hansamu Yama dkk, membuat manajemen Persebaya kecewa.

Manajer Persebaya, Candra Wahyudi, menyatakan bahwa manajemen klub akan mengevaluasi tim pelatih dan bakal membuat keputusan secepatnya guna mengembalikan performa Persebaya.

“Manajemen sangat kecewa dengan hasil seri pada dua laga kandang ini, kebobolan dua kali karena kelengahan. Tim ini seharusnya lebih baik dari saat ini,” kata Candra.

“Kami akan evaluasi tim pelatih dan akan membuat keputusan secepatnya demi sesegera mungkin mengembalikan performa Persebaya yang semestinya,” Candra menambahkan.

Sebelum ditahan imbang PSIS, Persebaya berturut-turut kalah 1-2 dari Bali United, dan ditahan imbang 1-1 oleh tim promosi, Kalteng Putra.

Akibatnya, Persebaya kini terdampar di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan perolehan dua poin hasil dari dua kali imbang dan satu kekalahan.

Musim ini, Persebaya ditargetkan finis di peringkat yang lebih baik dibanding musim lalu.

Pada gelaran Liga 1 2018 lalu, Persebaya mengakhiri kompetisi dengan berada di peringkat kelima.

”Kami ucapkan terima kasih kepada suporter karena terus mendukung kami. Mereka seharusnya mendapatkan yang lebih baik dari hasil yang kami capai saat ini," ujar Candra. 

"Kami yakin, evaluasi tegas yang akan kami lakukan ini akan membangkitkan Persebaya,” tutur Candra. 

Persebaya kembali menjadi tuan rumah pada pertandingan pekan ke-4 Liga 1 2019 melawan Barito Putera pada Miggu (15/6/2019).

Kemenangan menjadi harga mati bagi Persebaya untuk memperbaiki peringkat mereka di klasemen.

Jika kembali gagal, maka masa depan Djadjang Nurdjaman di Persebaya bisa terancam.  

https://bola.kompas.com/read/2019/05/31/09572758/3-laga-tanpa-kemenangan-manajemen-persebaya-evaluasi-tim-pelatih

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke