Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Juara Liga Inggris sejak Era Premier League, Gelar Ke-6 City

KOMPAS.com - Manchester City meraih gelar juara Liga Inggris ke-6 atau ke-4 pada era Premier League seusai pekan ke-38 musim 2018-2019 berakhir, Minggu (12/5/2019). 

Kepastian itu didapat setelah laga Brighton & Hove Albion vs Man City di Stadion American Express Community tersebut dimenangi tim tamu dengan skor 4-1. 

Kemenangan tersebut membuat Man City memimpin klasemen Liga Inggris dengan koleksi 98 poin - unggul satu poin atas Liverpool - dan sukses mempertahankan gelar juara. 

Gelar juara Premier League musim ini adalah yang ketiga sepanjang sejarah klub. Sebelumnya, mereka menjadi juara pada 2011-2012, 2013-2014, dan pada musim lalu. 

Secara keseluruhan, The Citizens - julukan Manchester City - sudah enam kali juara Liga Inggris. Mereka sebelumnya menjadi kampiun musim 1936-1937 dan 1967-1968. 

Liverpool mengekor Man City di posisi kedua. Kemenangan 2-0 pada laga versus Wolverhampton Wanderers tak cukup bagi mereka untuk menggeser City dari puncak klasemen. 

The Reds - julukan Liverpool - meneruskan puasa gelar juara Liga Inggris sejak 1990. Mereka bahkan belum pernah juara Premier League. 

Manchester United menjadi tim paling sukses pada era Premier League. Klub berjulukan Setan Merah itu 13 kali menjadi juara Liga Inggris pada era Premier League.

Mereka unggul jauh atas tim tersukses kedua pada era Premier League, Chelsea, yang "cuma" lima kali menjadi juara.

Kendati demikian, sepeninggal Sir Alex Ferguson, Manchester United tak pernah lagi menjadi yang terbaik. 

Sejak 2012-2013, prestasi terbaik mereka adalah finis kedua pada musim lalu. 

Kejutan sempat terjadi dua kali ketika Blackburn Rovers dan Leicester City menjadi juara Liga Inggris.

The Rovers menjadi juara Premier League pada 1994-1995, menghentikan niatan Man United meraih hat-trick juara, sedangkan Leicester menjadi kampiun pada 2015-2016.

Berikut daftar juara Liga Inggris sejak 1992-1993:

1992-1993 Manchester United
1993-1994 Manchester United
1994-1995 Blackburn Rovers
1995-1996 Manchester United
1996-1997 Manchester United
1997-1998 Arsenal
1998-1999 Manchester United
1999-2000 Manchester United
2000-2001 Manchester United
2001-2002 Arsenal
2002-2003 Manchester United
2003-2004 Arsenal
2004-2005 Chelsea
2005-2006 Chelsea
2006-2007 Manchester United
2007-2008 Manchester United
2008-2009 Manchester United
2009-2010 Chelsea
2010-2011 Manchester United
2011-2012 Manchester City
2012-2013 Manchester United
2013-2014 Manchester City
2014-2015 Chelsea
2015-2016 Leicester City
2016-2017 Chelsea
2017-2018 Manchester City
2018-2019 Manchester City

https://bola.kompas.com/read/2019/05/12/22532278/daftar-juara-liga-inggris-sejak-era-premier-league-gelar-ke-6-city

Terkini Lainnya

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke