Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hazard Ingin Beri Gelar Liga Europa Sebelum Tinggalkan Chelsea

KOMPAS.com - Bintang Chelsea, Eden Hazard, berharap bisa meraih gelar Liga Europa sebelum meninggalkan Stamford Bridge musim depan.

Hazard mengakui kemungkinan untuk meninggalkan Chelsea sangat besar musim depan. Hanya, Hazard tidak mau terlalu memikirkan itu saat ini.

"Saya tidak memikirkan rumor ketertarikan dari tim lain saat ini. Saya ingin bermain baik di Chelsea dalam beberapa bulan ke depan untuk menjadi juara Liga Europa," kata Hazard dikutip dari situs web Sky Sports, Rabu (20/03/2019).

"Saat ini, saya ingin fokus dengan timnas Belgia dan kemudian kembali ke Chelsea," ujar Hazard menambahkan.

Di Liga Europa, Chelsea sudah menapak babak perempat final dan akan berhadapan dengan tim Republik Ceko, Slavia Praha.

Menurut Hazard, Chelsea dengan kualitas skuad saat ini sangat mumpuni untuk menjuarai Liga Europa.

"Kami bisa menjadi juara Liga Europa dan harus meraih itu. Atau, kami harus finis empat besar di Liga Inggris untuk memastikan satu tiket tampil di Liga Champions," ujar Hazard.

Terkait masa depannya, Hazard hingga saat ini masih belum menandatangani kontrak baru di Chelsea.

Negoisasi kontrak yang sudah berlangsung sejak musim lalu tak kunjung menemui titik temu. Untuk diketahui, kontrak Hazard di Chelsea tersisa satu tahun atau berakhir pada Juni 2020 mendatang.

Kondisi ini membuat Hazard dirumorkan akan bergabung ke Real Madrid musim depan. Kembalinya pelatih Zinedine Zidane ke Real Madrid membuat rumor ini semakin mendekati kenyataan.

Tidak hanya itu, Hazard juga sudah berkali-kali menyatakan ingin ke Real Madrid di tengah proses negoisasi kontrak dengan Chelsea.

Namun, transfer ini menemui kendala besar karena Chelsea baru saja dihukum larangan belanja pemain dalam dua bursa transfer oleh FIFA.

https://bola.kompas.com/read/2019/03/20/08430058/hazard-ingin-beri-gelar-liga-europa-sebelum-tinggalkan-chelsea

Terkini Lainnya

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke