Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadi CEO Persija, Ferry Paulus Tidak Akan Lakukan Banyak Perubahan

KOMPAS.com - CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, tidak akan melakukan banyak perubahan untuk menjalankan roda tim berjuluk Macan Kemayoran itu.

Ferry Paulus resmi ditunjuk sebagai pengganti Gede Widiade yang mundur dari jabatan CEO Persija.

Pengumuman itu disampaikan langsung oleh Direktur Utama Persija, Kokoh Afiat, di Hotel Century, Senayan, Sabtu (9/2/2019).

Setelah ditunjuk sebagai CEO, Ferry pun mengaku siap melanjutkan kiprah Gede Widiade di Persija.

Ferry juga mengatakan tidak akan melakukan perubahan besar dalam menjalankan roda tim Macan Kemayoran. Dia hanya akan menambah beberapa personil untuk meningkatkan keharmonisan Persija.

“Persija sudah jalan, barangkali tinggal meracik, meramu untuk menjadi lebih baik. Aktivitas sudah jalan, harus dirajut kembali, tentu harus lebih baik,” kata Ferry, seperti dilansir dari laman resmi Persija, Minggu (10/2/2019).

“Terpenting jenjang yang sudah baik, harus dipertahankan dengan menambah beberapa personil untuk memberi rasa nyaman dan dinamika dalam tim harus harmonis. Bukan suatu yang masalah,” ujar dia menambahkan.

Sementara itu, Kokoh Afiat mengatakan, Ferry ditunjuk sebagai CEO anyar Persija berdasarkan keputusan pemegang saham. Akan tetapi, Ferry hanya akan menggantikan posisi Gede Widiade sebagai CEO, bukan dalam struktur direksi Persija.

“Terkait pengunduran diri Gede Widiae dan Rafil Perdana saya berkonsultasi dengan pemegang saham, untuk menjaga stabilitas Persija para pemegang saham telah menunjuk Ferry Paulus,” ujar Kokoh Afiat.

“Sekali lagi, tidak ada pengganti posisi Pak Gede. Pak Ferry sebagai CEO, tidak masuk dalam struktur direksi. Sebenarnya dia komisaris yang diminta bantuan pemegang saham sebagai CEO untuk mengurusi sepak bolanya,” tambahnya.

https://bola.kompas.com/read/2019/02/10/16234878/jadi-ceo-persija-ferry-paulus-tidak-akan-lakukan-banyak-perubahan

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke