Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala AFF 2018, Cedera Siku, Andik Diragukan Tampil Lawan Filipina

KOMPAS.com - Penyerang sayap timnas Indoensia, Andik Vermansah, diragukan tampil saat berhadapan dengan Filipina di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2018 karena cedera siku.

Cedera itu didapat Andik saat membela Indonesia di laga melawan Thailand, Sabtu (17/11/2018). Pada laga yang berakhir 4-2 untuk kemenangan Thailand itu, Andik ditarik keluar di menit ke-42.

Andik merasa masih sakit di bagian siku dan ingin melakukan pemeriksaan lanjutan ketika berada di Indonesia.

"Siku sini mas. Kemarin salah jatuh dan saya gunakan tangan jadi tumpuan. Saat ini, masih sakit," kata Andik dikutip dari situs web Antara.

"Nanti akan langsung rontgen biar semuanya jelas," kata mantan pemain Kedah FA Malaysia itu menambahkan.

Sementara itu, dokter timnas Syarif Alwi mengatakan cedera yang dialami Andik tidak begitu parah.

Pihaknya berharap pemain lincah itu tetap bisa memperkuat timnas Indonesia pada pertandingan terakhir Grup B melawan Filipina.

"Tidak apa-apa," kata dokter yang akrab dipanggil Papi itu.

Cederanya Andik ini menjadi pukulan berat bagi timnas Indonesia. Pada laga melawan Thailand, Andik ditarik keluar ketika kedudukan imbang 1-1.

Setelah Andik keluar, serangan Indonesia dari sisi sayap terlihat mengendur dan justru kebobolan tiga gol di sisa laga.

Indonesia tentunya berharap Andik cepat pulih dan bisa bermain di laga wajib menang melawan Filipina. Pertandingan terakhir itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Minggu (25/11/2018).

https://bola.kompas.com/read/2018/11/19/09080078/piala-aff-2018-cedera-siku-andik-diragukan-tampil-lawan-filipina

Terkini Lainnya

Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke