Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala AFF 2018, Stadion Rajamangala Selalu Jadi Neraka Buat Indonesia

BANGKOK, KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menantang Thailand pada lanjutan Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (17/11/2018). Laga itu akan berlangsung di Stadion Rajamangala, Bangkok.

Rajamangala bisa dibilang neraka buat timnas Indonesia. Sebab, sepanjang sejarah Piala AFF (dulunya Piala Tiger), timnas Indonesia tak pernah mencuri poin saat bertanding melawan Thailand di stadion itu.

Pertemuan Indonesia dengan Thailand di Rajamangala kali pertama terjadi di final Piala AFF tahun 2000. Saat itu, Uston Nawawi dkk ditekuk dengan skor 1-4 oleh tuan rumah.

Pertemuan selanjutnya terjadi delapan tahun kemudian, tepatnya saat leg kedua semifinal Piala AFF 2008. Saat itu, tim Garuda takluk dengan skor tipis 1-2. Thailand pada akhirnya lolos
ke final setelah unggul agregat 3-1. Pada leg pertama di SUGBK, tim Gajah Putih menang 1-0.

Pertemuan terakhir Indonesia melawan Thailand di Rajamangala terjadi pada final leg kedua Piala AFF 2016. Ketika itu, Indonesia kalah 0-2. Thailand pada akhirnya menjadi juara karena di leg pertama hanya kalah 1-2 di Stadion Pakansari, Cibinong.

Di luar laga yang berlangsung di Rajamangala, Indonesia dan Thailand tercatat sudah bertemu 11 kali. Dari jumlah tersebut, Indonesia hanya tiga kali menang, satu di antaranya lewat adu penalti.

Kedua tim tak pernah bermain imbang. Jadi, Thailand telah delapan kali menang, satu di antaranya juga melalui adu penalti.

https://bola.kompas.com/read/2018/11/16/07000098/piala-aff-2018-stadion-rajamangala-selalu-jadi-neraka-buat-indonesia

Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke