Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marc Marquez Incar Pesta Sempurna di MotoGP Valencia

KOMPAS.com - Juara dunia MotoGP 2018 dari Repsol Honda, Marc Marquez, berambisi mengakhiri musim ini dengan sempurna pada GP Valencia, Minggu (18/11/2018).

Meski persaingan juara pebalap telah berakhir, perburuan tim dan konstruktor terbaik musim ini masih akan berlangsung hingga seri terakhir.

Marquez mengaku akan berusaha memenangi GP Valencia untuk melengkapi gelar juara dunia miliknya dengan gelar tim dan konstruktor terbaik Repsol Honda.

"Sekarang kami sangat dekat dengan gelar juara tim, dan kami akan mencoba yang terbaik untuk mendapatkannya dan menyelesaikan musim dengan triple crown," kata Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari situs Honda.

"Saya tidak ingin kehilangan momentum atau cara berkendara saya saat ini, jadi saya akan berusaha dan fokus seperti biasanya untuk seluruh akhir pekan, dan berjuang untuk kemenang pada Minggu," ujar Marquez menambahkan.

Saat ini, Repsol Honda berada di puncak klasemen tim dengan perolehan 427 poin, unggul 39 poin dari Yamaha Factory Racing (Movistar Yamaha).

Sementara itu, pada klasemen konstruktor, Honda berada di puncak klasemen dengan perolehan 364 poin, unggul 54 poin dari Ducati di peringkat kedua.

Meski begitu, Marquez mengaku akan tetap santai dan tidak mau terbebani saat tampil di Sirkuit Ricardo Tormo akhir pekan nanti.

Marquez lebih ingin menikmati balapan karena sepanjang musim menjalani persaingan yang ketat dengan pebalap Ducati, Andrea Dovizioso.

"Senang rasanya dapat merayakan gelar beberapa hari yang lalu di kampung halaman saya bersama keluarga, orang-orang Cervera, dan klub penggemar, dan sekarang saya menantikan untuk merayakannya dengan semua penggemar di Valencia," kata Marquez.

"Tentu saja kami tidak akan mendapatkan tekanan yang kami miliki tahun lalu, ketika gelar masih diperebutkan, tetapi mentalitas kami akan sama persis karena kami ingin menyelesaikan tahun ini dengan cara yang baik," tutur Marquez menambahkan. (Samsul Ngarifin)

https://bola.kompas.com/read/2018/11/14/17400078/marc-marquez-incar-pesta-sempurna-di-motogp-valencia

Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke