Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Menarik Korsel Vs Jerman, Tim Asia Kalahkan Juara Bertahan

KAZAN, KOMPAS.com — Korea Selatan menang 2-0 atas Jerman pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup F Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Rabu (27/6/2018).

Gol Korea Selatan dicetak Kim Young-gwon pada menit ke-90+4 dan Son Heung-min (90+6'). Untuk pertama kalinya wakil Asia mengalahkan Jerman.

Kekalahan ini pun membuat Jerman gagal melaju ke babak 16 besar. Der Panzer menjadi tim ketiga selaku juara bertahan Piala Dunia yang gagal melewati fase grup. Sebelumnya, hal ini juga menimpa Italia (2010) dan Spanyol (2014).

Berikut 5 fakta menarik Korea Selatan vs Jerman:

2 - Jerman untuk pertama kalinya kebobolan dua gol pada waktu tambahan babak kedua Piala Dunia 2018.

3 - Jerman menjadi tim ketiga berstatus juara bertahan setelah Italia (2010) dan Spanyol (2014) yang gagal melanjutkan ke babak 16 besar pada Piala Dunia.

20% - 20 persen gol pada Piala Dunia 2018 dicetak pada menit ke-90 ke atas.

1938 - Ini adalah kali kedua Jerman gagal pada fase grup Piala Dunia. Pertama kali terjadi pada tahun 1938.

https://bola.kompas.com/read/2018/06/27/23491548/5-fakta-menarik-korsel-vs-jerman-tim-asia-kalahkan-juara-bertahan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke