Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Anniversary Cup, 6 Gol Warnai Hasil Imbang Uzbekistan Vs Bahrain

Timnas U-23 Bahrain yang sempat unggul 3-1 sampai menit ke-72 harus rela kehilangan tiga poin dalam pertandingan yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (30/4/2018).

Timnas U-23 Uzbekistan mendapat peluang awal lewat sundulan dari Amonov Azizbek yang menyambut tendangan bebas pada menit kesembilan.

Mereka terus melancarkan serangan ke pertahanan timnas Bahrain, tetapi kerap putus ketika bola sudah memasuki kotak penalti.

Sementara itu, Bahrain hanya sesekali melancarkan serangan, tetapi tak pernah benar-benar mengancam gawang lawan.

Bahrain mendapat hadiah penalti setelah Abdulaziz Almansoori dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-34.

Hashim Hashim, yang mengambil tendangan itu, sukses menjalankan tugasnya dengan baik dan menipu kiper timnas Uzbekistan, Erghazhev Botirali.

Hanya, keunggulan ini cuma bertahan 10 menit.

Uzbekistan membalas melalui gol Amonov Azizbek yang sukses menyambut bola cut-back dari kiri pertahanan lawan pada menit ke-44.

Bahrain kembali unggul melalui gol yang dicetak Mohamed Marhoon pada menit ke-50.

Mohamed Marhoon dengan mudah menaklukkan Erghazhev Botirali setelah menerima umpan terobosan di depan gawang Uzbekistan.

Hashim Hashim hampir menambah keunggulan Bahrain andai tendangan kerasnya dari luar kotak penalti tak membentur mistar pada menit ke-54.

Mohamed Marhoon mencetak gol keduanya di pertandingan ini melalui tendangan bebas keras di depan kotak penalti pada menit ke-59.

Pemain yang menjadi pembunuh timnas Indonesia pada matchday pertama itu kini telah mengoleksi tiga gol.

Uzbekistan memperkecil kedudukan menjadi 2-3 melalui gol yang dicetak Gofurov Husniddin pada menit ke-73.

Setelah gol itu, Uzbekistan terus menekan pertahanan Bahrain untuk mencetak gol penyeimbang.

Usaha mereka membuahkan hasil dengan terciptanya gol pada menit akhir yang dicetak oleh Kodirkulov Sanjar dan membuat kedudukan menjadi 3-3. (M Robbani)

https://bola.kompas.com/read/2018/04/30/18254968/pssi-anniversary-cup-6-gol-warnai-hasil-imbang-uzbekistan-vs-bahrain

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke