Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semangat Skuad Timnas Indonesia Kalahkan Thailand

BANGKOK, KOMPAS.com  - Tim nasional U-22 Indonesia bakal meraih tiket ke Piala Asia U-23 2018 di China pada Januari 2018 jika skuad Garuda Muda berhasil mengalahkan Thailand dalam laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U-23 2018 Grup H di Stadion Nasional, Bangkok, Minggu (23/7/2017), pukul 18.00 WIB.

Tambahan tiga poin di partai pamungkas itu akan membuat poin Evan Dimas dan kawan-kawan menjadi enam. Dengan jumlah poin tersebut, Garuda Muda berpeluang menjadi juara  grup ataupun runner-up.

Jika menjadi juara Grup H, tim besutan Luis Milla tersebut langsung mendapatkan jalur menuju putaran final.

Andaikan hanya menjadi runner-up, koleksi enam poin memungkinkan timnas U-22 menjadi salah satu dari lima tim peringkat kedua terbaik yang akan lolos ke China.

Pilar-pilar timnas optimistis mereka bisa lolos dari ajang kualifikasi ini.

"Seperti biasa, yang penting fokus dan konsentrasi. Kalau untuk sekarang, kami optimistis menghadapi Thailand. Kami ingin dapat hasil terbaik dan lolos ke Piala Asia U-23 tahun depan," ucap Osvaldo Haay.

Hal senada diutarakan oleh Saddil Ramdani. "Melawan Thailand kami tambah bersemangat," kata pemain Persela Lamongan itu.

"Sebuah pertandingan terakhir dan penentuan bagi Indonesia. Kami ingin membuktikan bangsa Indonesia tak akan mudah dikalahkan seperti pertandingan pertama (Vs Malaysia 0-3)," tutur Saddil melanjutkan.

Pemain yang mencetak dua gol ke gawang Mongolia itu berharap permainan dirinya dan rekan-rekan bisa seperti saat menang telak 7-0 atas Mongolia.

"Insyaallah pertandingan melawan Thailand bisa tercipta saat melawan Mongolia," ujar Saddil.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/23/16174708/semangat-skuad-timnas-indonesia-kalahkan-thailand-

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke