Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jacksen F Tiago Tak Anggap Enteng Persiba

Kompas.com - 08/07/2017, 17:07 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, mewaspadai euforia yang dikhawatirkan menghinggapi kubu Laskar Antasari (julukan PS Barito Putera) saat melawan Persiba Balikpapan pada laga bertitel "Derby Banua" yang akan dihelat di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (9/7/2017) sore.

Sebelumnya, Barito Putera sukses menjinakkan Persib Bandung dan Bhayangkara FC. Sedangkan calon lawan, meraih hasil negatif setelah ditaklukkan Bali United.

Bermodal tambahan 6 poin plus keberhasilan mematahkan rekor tak pernah menang bermain dalam partai tandang membuat para pendukung setia Barito Putera optimistis tim kesayangan mereka siap bersaing di jalur juara.

Optimisme dan euforia inilah yang diwaspadai oleh Jacksen Tiago.

"Meskipun calon lawan yang dihadapi saat ini lebih rendah peringkatnya di klasemen sementara liga, kami tidak boleh lengah dan tetap harus mewaspadai mereka. Modal dua kemenangan berturut-turut saja tidak cukup untuk bisa mengalahkan Persiba. Apalagi di sana ada Coach Milomir yang pernah melatih Barito Putera," kata Jacksen di Banjarmasin, Sabtu (8/7/2017).

Baca juga: Cerita di Balik Kesalahan Nama Friska Womsiwor

"Kami pernah mengalami kondisi lebih buruk dibandingkan dengan Persiba, yakni kalah tiga kali berturut-turut. Situasi seperti ini bisa berlaku juga buat Persiba. Selain sosok Milo yang sudah kenal karakter permainan Barito Putera, Persiba juga punya Marlon da Silva dan beberapa pemain bagus lainnya. Jadi kami tetap harus berhati-hati dan bermain all out," tegas pelatih asal Brasil itu.

Di sisi lain, pelatih Persiba Milomir Seslija mengaku tak terlalu berharap tinggi mampu mencuri poin pada laga kali ini.

"Kami tahu, Barito Putera adalah tim bagus, punya organisasi permainan yang baik dan banyak memiliki pemain berkualitas. Tapi kami tetap percaya diri dan akan tampil maksimal untuk meraih hasil positif, meskipun pada pertandingan sebelumnya kami tidak beruntung," ujar Milo.

Pernyataan Milomir itu diamini oleh sang striker, Marlon da Silva.

"Ini partai derbi, laga antarsesama tim dari Kalimantan, tentu akan lebih memotivasi kedua tim untuk bisa merebut kemenangan. Target saya hanya ingin memenangkan tim. Jadi kalau ada kesempatan mencetak gol, pasti akan saya lakukan," ucap Marlon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com