Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger Tak Gentar terhadap Protes Suporter Arsenal

Kompas.com - 05/04/2017, 15:55 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger (67), menanggapi semakin maraknya protes para penggemar The Gunners, julukan Arsenal, yang menginginkan dirinya meninggalkan Stadion Emirates.

"Saya profesional dan ketika bersikap profesional, Anda akan menampilkan performa terbaik meskipun dalam kondisi ideal maupun tidak," kata Arsene Wenger seperti dilansir Sky Sports, Selasa (4/4/2017).

"Saya senang memenangi pertandingan. Saya hanya fokus kepada hal itu. Saya bekerja untuk klub dengan kejujuran dan integritas," ucap dia.

Pelatih Terbaik Premier League pada 1998, 2002, dan 2004 ini juga mengaku lapang dada dengan kritik yang menerpanya.

Namun, dia mengarahkan konsentrasi sepenuhnya untuk kembali membawa Arsenal meraih tiga poin.

Alexis Sanchez dan kawan-kawan terakhir kali memetik kemenangan pada 11 Februari 2017, saat itu menumbangkan Hull City 2-0.

"Saya tidak takut. Saya menerima penilaian dari orang lain dan tetap fokus pada pertandingan. Itu saja," ujar Wenger.

"Hal terpenting adalah bermain dengan semangat dan sikap yang benar," tutur dia.

Saat ini, Arsenal berada di urutan teratas bersama West Bromwich Albion sebagai tim yang paling banyak membukukan gol via sundulan di Premier League musim 2016-2017 (14).

Kelebihan tersebut bisa dimanfaatkan The Gunners saat menjamu West Ham United di Stadion Emirates, Rabu (5/4//2017). (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com