Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suara Emas Febri Hariyadi Pukau Skuad Timnas

Kompas.com - 25/03/2017, 18:02 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gelandang Persib Bandung, Febri Hariyadi, terkenal sebagai pemain yang memiliki kecepatan dan teknik luar biasa. Gocekan itu dipertontonkan Febri saat berusaha melewati pemain lawan sehingga sering kali mengundang decak kagum penonton.

Selain jago mengolah bola, pemain tim nasional U-22 berusia 21 tahun itu ternyata memiliki kelebihan lain, yakni suara merdu. Hal tersebut ditunjukkan Febri dalam acara makan malam bersama tim di salah satu restoran di Alam Sutera, Tangerang, Jumat (24/3/2017) malam.

Acara makan malam ini merupakan inisiatif dari Endri Erawan sebagai manajer timnas U-22. Dalam acara makan malam yang digelar sejak pukul 19.00 WIB, semua pemain hadir tidak terkecuali pelatih Luis Milla.

"Acara ini untuk anak-anak menghilangkan kepenatan dan anak-anak bisa menunjukkan kemampuannya bernyanyi. Kebetulan ada fasiltas karaokenya di restoran tersebut," kata dokter tim, Syarif Alwi, kepada KOMPAS.com, Sabtu (25/3/2017).

Papa, sapaan akrab Syarif, menjelaskan dirinya sebagai orang pertama yang tampil dalam acara "karaokean" tersebut. Setelah selesai menyanyikan lagu berjudul Ayah dari The Mercys, Papi menunjuk Febri untuk menyanyi.

"Papi suruh dia karena sering nyanyi saat lagi di bus. Kebetulan, Febri duduk di belakang papi saat di bus. Jadi, papi sering dengar dia nyanyi ," ujarnya.

Febri lalu menerima tantangan Papi untuk menyanyikan lagu berjudul "Titip Rindu Buat Ayah" yang dilantunkan Ebiet G Ade.

"Dia kelas. Bagus suaranya. Seusia dia bisa menyanyikan lagu Ebiet. Dia menyanyi seperti penyanyi profesional. Sepertinya ada korelasi antara jiwa seni dan skill-nya," puji Papi.

Selain Febri, pemain lain yang bernyanyi yakni Saddil Ramdani. Asisten pelatih Bima Sakti juga unjuk gigi dalam menyanyi.

Saat ini, Febri dan kawan-kawan telah dikembalikan ke klubnya masing-masing pada Sabtu siang. Rencananya, mereka akan kembali mengikuti pemusatan latihan pada 31 Maret 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com