Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Berburu "Oezil Baru" dari Swedia

Kompas.com - 12/11/2016, 20:07 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Arsenal menaruh minat terhadap pesepak bola muda berusia 16 tahun, Peter Gwargis. Pemain tersebut dinilai sebagai titisan bintang The Gunners, Mesut Oezil.

Gwargis merupakan gelandang serang potensial yang kini bermain di level muda klub Swedia, Husqvarna FF. Namanya melambung karena memiliki bakat besar dalam mengolah si kulit bulat.

Berdasarkan penuturan sang agen, Walid Faour, Gwargis dianggap masyarakat setempat mempunyai gaya permainan serupa Oezil.

Arsenal menjadi salah satu klub yang berminat mengakuisisi Gwargis. Meski begitu, Faour mengaku sedang dalam tahap penjajakan dengan Feyenoord Rotterdam.

"Sekarang saya sedang berada di Belanda untuk berkunjung ke Feyenoord dengan Peter Gwargis," kata Faour kepada Fotbolltransfer.com, Jumat (11/11/2016) waktu setempat.

"Gwargis telah berlatih dengan tim U-17 dan U-19. Dia pemain berkaki kidal, dan seorang gelandang serang. Banyak orang meyakini dia sebagai Oezil baru. Arsenal dan PSV (Eindhoven) telah mengundang kami, tetapi saat ini, Feyenoord adalah yang paling tepat," tutur Faour.

Sejak era kepelatihan Arsene Wenger, Arsenal memang termasuk klub yang jeli dalam menangkap bibit-bibit muda.

Beberapa contoh pemain muda rekrutan Arsenal yang tergolong sukses adalah Cesc Fabregas, Patrick Vieira, Nicolas Anelka, Ashley Cole, dan Thierry Henry.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Badminton
Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com