Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Performa Bayern Dianggap Menurun, Ini Komentar Thomas Mueller

Kompas.com - 07/10/2016, 07:02 WIB

MUENCHEN, KOMPAS.com - Penampilan juara Bundesliga, FC Bayern, dianggap tidak optimal selama sepekan belakangan. Namun, pemain andalan klub tersebut, Thomas Mueller (27), menolak anggapan bahwa timnya sedang dilanda krisis.

Bayern kalah 0-1 melawan Atletico Madrid pada matchday kedua Grup D Liga Champions di Estadio Vicente Calderon pada 28 September 2016.

Kemudian, Die Roten bermain imbang 1-1 melawan FC Koeln pada pekan keenam Bundesliga, Sabtu (1/10/2016).

Meski meraih hasil kurang maksimal pada dua laga tersebut, Mueller menganggap klubnya tidak dilanda masalah besar. Pemain nasional Jerman tersebut juga membantah bahwa dia dan teman-teman setimnya kurang motivasi.

"Tidak ada yang kehilangan motivasi di Bayern. Kami selalu menargetkan menjadi yang terbaik, jadi para pemain tidak akan mengendurkan semangat," kata Mueller.

Pemain yang sudah berseragam Bayern sejak 2008 tersebut juga membela pelatih tim, Carlo Ancelotti.

Menurut Mueller, Bayern tidak mengalami masalah dengan metode latihan Ancelotti yang berbeda dari mantan pelatih terdahulu, Pep Guardiola.

"Ancelotti selalu mendorong tim menjadi lebih baik. Bersamanya, kami memenangi delapan pertandingan kompetitif perdana. Dua kali gagal menang bukan berarti kami dalam krisis. Hasil dua laga tersebut cukup jadi pengingat agar kami tetap fokus," tutur Mueller. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com