Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambil Bercanda, Ventura Siap Gantikan Conte di Chelsea

Kompas.com - 30/08/2016, 17:40 WIB
Ferril Dennys

Penulis

ROMA, KOMPAS.com - Pelatih Giampiero Ventura berkelakar bahwa dia siap menangani Chelsea seandainya Antoni Conte pergi dari Stamford Bridge.

Ventura sering mengisi pos pelatih yang ditinggalkan Conte. Pada 26 Juni 2009, Ventura menangani Bari untuk menggantikan Conte.

Kemudian, Ventura ditunjuk sebagai pelatih tim nasional Italia pada 7 Juni 2016. Pelatih berusia 68 tahun tersebut dipilih setelah Italia ditinggalkan Conte.

Saat itu, Conte menolak melanjutkan kariernya menangani Italia dan lebih memilih membesut Chelsea.

"Saya menangani Bari setelah dia menjuarai Serie B di sana. Semua orang di sana mencintai dia. Conte adalah jimat keberuntungan bagi saya karena saya merasakan momen luar biasa di Bari dan melakukan hal penting," kata Ventura.

"Saya datang ke tim nasional setelah kinerja Conte luar biasa bersama Italia. Kita lihat saja apakah saya mampu mengulangi prestasi tersebut. Saya mungkin akan menangani Chelsea saat dia pergi dari The Blues. Oleh karena itu, saya siap meningkatkan kemampuan bahasa Inggris saya," seloroh Ventura.

Ventura mengaku masih berkomunikasi dengan Conte sampai saat ini.

"Saya berkomunikasi dengan Conte 3 menit lalu. Saya tanya dia, 'bagaimana kabarmu', dan dia mengatakan, 'baik'. Bahasa Inggrisnya sempurna sekarang. Dia berharap saya meraih keberuntungan. Saya juga berkomunikasi sebelum dia bergabung dengan Chelsea," ujarnya.

Ventura dijadwalkan menandai debutnya bersama Gli Azzurri dalam pertandingan persahabatan melawan Perancis pada 1 September 2016. Setelah itu, Italia akan tampil pada babak kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Israel pada 5 September 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com