Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengakuan Ibrahimovic soal Kerasnya Premier League

Kompas.com - 20/08/2016, 07:03 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Sky Sports

MANCHESTER, KOMPAS.com - Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, mengakui bahwa Premier League lebih sulit ketimbang kompetisi teratas sepak bola Perancis, Ligue 1.

Pernyataan itu dilayangkan Ibrahimovic seusai membawa Manchester United menang 2-0 atas Southampton, di Stadion Old Trafford, pada Jumat (19/8/2016) atau Sabtu dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Ibrahimovic menjadi aktor utama. Pria 34 tahun itu memborong dua gol Manchester United pada menit ke-36 dan ke-52.

Sebelum bergabung ke Manchester United, Ibrahimovic merupakan juru gedor andalan klub papan atas Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG).

Selama di PSG, karier Ibrahimovic sangat mengagumkan. Striker asal Swedia itu mampu menyumbangkan 156 gol untuk PSG dari 180 laga di berbagai kompetisi.

Ibrahimovic juga pernah tiga kali menyandang status top scorer Ligue 1, yakni pada 2013, 2014, dan 2016. Tak heran, Ligue 1 dinilai terlalu mudah bagi pemain sekelas Ibrahimovic.

Namun, kala menjajal Premier League, Ibrahimovic tak  merasakan atmosfer yang sama seperti di Ligue 1. Ia merasa bahwa sepak bola Inggris begitu ketat dan sulit.

"Di sini (Inggris), permainnya lebih keras (daripada Perancis). Anda perlu bermain maksimal. Jika ada peluang, Anda harus fokus. Tak peduli siapa yang mencetak gol," ujar Ibrahimovic kepada Sky Sports.

"Saya perlu mengenal semua orang dan cara mereka bermain. Semuanya benar-benar baru layaknya sebuah bingkisan yang besar," tutur dia.

Dua gol ke gawang Southampton menjadikan Ibrahimovic sebagai pencetak gol terbanyak sementara Premier League dengan jumlah tiga gol.

Satu gol sisanya diciptakan Ibrahimovic kala Manchester United menang 3-1 atas AFC Bournemouth pada pertandingan pekan pertama.

"Kami tampil semakin baik. Tentunya kami harus terbiasa dengan kemenangan, karena mental adalah hal terpenting," kata Ibrahimovic.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Peringatan Pochettino Kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino Kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Qatar: Penalti, 2 Kartu Merah, Garuda Kalah

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Qatar: Penalti, 2 Kartu Merah, Garuda Kalah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com