Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi Senang Samai Gol Batistuta, tetapi...

Kompas.com - 19/06/2016, 14:48 WIB

FOXBOROUGH, KOMPAS.com - Cetak satu gol ke gawang Venezuela mengantarkan Lionel Messi sejajar dengan legenda Argentina, Gabriel Batistuta, sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah negara tersebut.

Messi tampil gemilang saat Argentina menang 4-1 atas Venezuela pada perempat final Copa America Centenario, Sabtu (18/6/20167) atau Minggu pagi WIB. Dia mencetak satu gol dan mengkreasi dua assist bagi Gonzalo Higuain dan Erik Lamela pada laga di Stadion Gillette itu.

Tambahan satu gol itu membuat Messi kini sejajar dengan Batistuta, pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Argentina. Keduanya sama-sama mengoleksi 54 gol bagi Tim Tango, julukan timnas Argentina.

Perbedaan hanya terletak dalam jumlah penampilan. Batistuta cuma butuh 77 laga untuk mencetak 54 gol, sedangkan Messi harus memainkan 111 laga untuk mencapainya.

Prestasi ini membuat Messi bangga. Namun, dia tetap menargetkan hal yang lebih besar dibandingkan catatan impresif personal.

"Saya senang dengan pencapaian ini. Apalagi, sejajar dengan Batigol (julukan Batistuta)," ucap Messi seusai pertandingan seperti dilansir dari BBC.

"Namun, hal terpenting bagi saya adalah hasil akhir untuk tim ini. Kembali mencapai semifinal untuk turnamen besar seperti ini merupakan prestasi untuk para pemain," tutur kapten Tim Tango itu.

Messi memang belum sekali pun mengantarkan Argentina menjadi yang terbaik di level senior. Dalam tiga tahun terakhir, Messi dkk hanya finis sebagai finalis Piala Dunia 2014 dan Copa America 2015.

Tahun ini, Messi punya peluang untuk mengakhiri paceklik gelar Argentina sejak 1993. Di semifinal, Tim Tango akan berhadapan dengan tuan rumah Amerika Serikat.

Pertandingan tersebut akan disiarkan langsung oleh KompasTV pada Rabu (22/6/2016) pagi WIB.

Kompas TV Bungkam Venezuela 4-1, Argentina Melaju ke Semifinal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com