Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Loew Minta Maaf atas "Gesture" yang Viral di Medsos

Kompas.com - 16/06/2016, 12:45 WIB

SAINT-DENIS, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew, meminta maaf atas gesture tangannya yang kemudian menjadi viral di media sosial, pada pertandingan pertama Grup C Piala Eropa 2016 menghadapi Ukraina, Minggu (12/6/2016).

Dalam laga tersebut, Loew tertangkap kamera memasukkan tangan ke balik celananya selagi menyaksikan para pemain Jerman bertanding. Gesture tersebut menjadi bahan pembicaraan audiens di dunia maya.

Sosok yang membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 tersebut menyadari kekhilafannya. Pada konferensi pers jelang laga melawan Poladia, pria berusia 56 tahun tersebut meminta maaf.

"Maafkan saya. Saya sudah melihat foto-fotonya," kata Loew, seperti dilansir dari BBC, Rabu (15/6/2016).

Menurut Loew, dia tidak melakukannya secara sengaja. Loew mengaku terlalu tegang sehingga melakukan gesture tersebut tanpa sadar.

"Saat itu saya terpengaruh adrenaline dan konsentrasi kala menonton pertandingan. Semua terjadi tanpa saya sadari. Saya tidak akan mengulanginya," tutur Loew.

Sebelumnya, gelandang Jerman, Lukas Podolski memastikan bahwa kehebohan soal sang pelatih tidak akan memengaruhi skuat Jerman. Dia juga membela Loew dengan mengatakan mayoritas pria pernah melakukan hal serupa.

Jerman akan memainkan laga kedua Grup C menghadapi Polandia di Stade de France, Kamis (16/6/2016) atau Jumat dini hari WIB. (Lariza Okky Adisty)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com