Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Kostum Real Madrid, Kembali ke Warna Ungu?

Kompas.com - 05/06/2016, 07:31 WIB

KOMPAS.com — Real Madrid kemungkinan besar akan menggunakan warna ungu untuk kostum kedua pada musim 2016-2017. Ini berarti, raksasa La Liga tersebut kembali ke salah satu warna aslinya.

Kabar soal kostum tandang Real Madrid ini bocor melalui internet, seperti dikutip dari Marca. Situs Footy Headlines yang mengungkapkannya.

Sejatinya, Los Blancos cukup identik dengan warna ungu. Sempat hanya berupa strip pada kostum pertama tahun 1902, warna tersebut kemudian dibuat dominan oleh Real Madrid pada kostum mereka, sampai diubah menjadi warna biru sebelum musim 1998-1999.

Berdasarkan bocoran Footy Headlines, desain kostum baru untuk laga tandang nanti akan mencakup warna putih pada bagian leher serta strip di bahu. Celana dan kaus kakinya pun berwarna ungu.

Real Madrid tak pernah lagi menggunakan kostum ungu ini sejak musim 2010-2011. Desain baru tersebut ditengarai akan diluncurkan secara resmi pada akhir bulan Juni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com