Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rooney Bungkam demi Van Gaal

Kompas.com - 22/05/2016, 22:33 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber BT Sport

LONDON, KOMPAS.com - Wayne Rooney enggan mengomentari kemungkinan pergantian Manajer Manchester United. Dia melakukannya atas dasar respek terhadap Louis van Gaal.

Media-media Inggris semakin gencar memberitakan rencana pemecatan Van Gaal setelah final Piala FA, Sabtu (21/5/2016). Jose Mourinho diyakini sebagai suksesor di kursi manajer.

Man United diyakini akan merilis pengumuman resmi pekan depan. Sebelum itu, Jorge Mendes selaku representasi Mourinho akan merampungkan kontrak, Selasa (24/5/2016).

Rooney pun tidak mau terlibat dalam perbincangan terkait sosok manajer timnya musim depan.

"Saya tidak mau berbicara tentang bagaimana Van Gaal. Dia masih menjadi manajer kami. Tidak adil untuk Van Gaal apabila kami berbicara bagaimana tim tanpa dirinya setelah kemenangan di Piala FA," tutur Rooney.

"Pertanyaan ini untuk Louis van Gaal atau (Wakil Chairman) Ed Woodward. Saya tidak mengetahui apa-apa," ucap dia.

Tidak seperti Rooney, Van Gaal justru mengindikasikan masa baktinya sebagai Manajer Man United sudah berakhir. Hal ini dikatakan Van Gaal di sebuah hotel di London, Minggu (22/5/2016) siang waktu setempat.

Kontrak Van Gaal sebenarnya masih berlangsung hingga 30 Juni 2017. Sempat diberitakan oleh The Times, Man United harus membayar 5 juta poundsterling (sekitar Rp 98,6 miliar) sebagai kompensasi pemecatan Van Gaal pada musim panas tahun ini.

Juara Final Piala FA: Crystal Palace 1-2 Manchester United

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BT Sport


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com