Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Buffon Setelah Bawa Juventus Raih "Scudetto"

Kompas.com - 26/04/2016, 17:56 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, baru saja mempersembahkan gelar Scudetto untuk timnya. Selanjutnya, Buffon berharap Juventus bisa meraih gelar Liga Champions.

Kekalahan 0-1 yang dialami Napoli di kandang AS Roma, Senin (25/4/2016), mengantarkan Juventus ke tangga juara Serie A untuk kelima kalinya secara beruntun.

Buffon pun mensyukuri prestasi tersebut. Ia dan rekan-rekannya bersuka cita di markas latihan Juventus.

Meskipun demikian, masih ada satu hal yang ingin digapai Buffon bersama Juventus, yakni trofi Liga Champions.


Belasan tahun membela Juventus, Buffon pernah dua kali mencapai final Liga Champions, yakni 2003 dan 2015. Namun, dari dua kesempatan itu, Juventus selalu kalah.

Pada 2003, Juventus menghadapi AC Milan di Old Trafford. Juventus hanya menjadi runner-up setelah kalah lewat drama adu penalti.

Adapun pada 2015, Juventus berhadapan dengan FC Barcelona di Olympiastadion, Berlin. Dalam laga tersebut, Juventus tersungkur dengan kedudukan 1-3.

"Tujuan selanjutnya harus Liga Champions. Kami telah mencapai tonggak tertinggi untuk mendapatkan kehormatan dari sepak bola Eropa," ujar Buffon seperti dikutip dari FourFourTwo, Selasa (26/4/2016).

"Kami akan terus bekerja keras untuk mengukir langkah-langkah selanjutnya," ucap pria berusia 38 tahun.

Buffon diboyong Juventus dari Parma pada 2001, dengan banderol mencapai 53 juta euro (sekitar Rp 782 miliar).

Menurut catatan Transfermarkt, sejauh ini Buffon sudah mengoleksi 588 pertandingan bersama Juventus. Selama itu, Buffon mempersembahkan tujuh Scudetto, satu Coppa Italia, dan lima Supercoppa Italiana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com