Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kandas di Piala Bhayangkara, Mitra Kukar Fokus Incar Pemain Anyar

Kompas.com - 26/03/2016, 21:48 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Perjalanan Mitra Kukar pada ajang Torabika Bhayangkara Cup 2016 harus kandas. Dalam laga terakhir yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (26/3/2016) malam, Mitra Kukar dipaksa berbagi skor 1-1 dengan PS TNI.

Arsitek Mitra Kukar, Subangkit, mengaku kecewa lantaran harus puas finish di posisi buncit dengan hanya mengantongi 3 poin, hasil dari tiga kali seri dan 1 kalah. Kendati begitu, Subangkit menilai performa timnya terus menanjak usai terpuruk pada Piala Gubernur Kaltim.

"Karena kami gak masuk ke semifinal kecewa. Tetapi dari performa tim ada peningkatan tiap pertandingan, dan saya puas," ucap Subangkit usai pertandingan.

Sebab itu, Subangkit mengatakan akan fokus mencari amunisi baru untuk mengarungi Indonesia Soccer Championship (ISC). Saat ini, kata Subangkit, kedalaman skuad Mitra Kukar masih belum merata.

"Kami harus cari pemain lagi. Idealnya kami punya 23-25 pemain. Kami lihat dan evaluasi dulu terutama pemain seleksi," ujarnya.

Dia mengatakan, kemungkinan besar Mitra Kukar bakal mempertahankan 15 pemain lama termasuk para legiun asing.

"Kami masih punya kuota satu pemain asing Asia, nanti kami tambah, termasuk melihat para pemain seleksi, ada beberapa yang bagus," kata dia.

Subangkit telah diberi tugas berat oleh manajemen untuk mengangkat performa Mitra Kukar yang ditinggal sejumlah pemain inti seperti Rizky Pellu dan Yanto Basna.

"Persiapan ISC tentunya. Tiga minggu ada waktu efektif dipergunakan sebaik-baiknya, rekrutmen pemain, latihan instan. Memang sulit sepak bola tidak instan dan perlu waktu. Dengan materi yang ada saya mencoba meningkatkan performa tim," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com