Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brussels Diserang, Belanda Tak Batalkan Laga Persahabatan

Kompas.com - 22/03/2016, 23:19 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Omnisport
KOMPAS.com - Kota Brussels, Belgia baru saja mendapatkan serangan bom, pada Selasa (22/3/2016). Namun, hal itu tak membuat tim nasional Belanda membatalkan laga persahabatan dengan Perancis dan Inggris dalam beberapa hari mendatang.

Ledakan bom di Brussels terjadi di dua tempat terpisah, yakni di Bandar Udara Zavantem dan Stasiun Metro Maelbeek.

Kabar teranyar menyebutkan bahwa kejadian tragis itu memakan korban hingga 170 orang, dengan 34 di antaranya meregang nyawa.

AFP PHOTO / EMMANUEL DUNAND Aparat keamanan membuat barikade di dekat Stasiun Metro Maalbeek, Brussels, Belgia, setelah ledakan bom yang terjadi pada Selasa (22/3/2016).

Meskipun demikian, pihak Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) tidak gentar dengan kejadian itu. Sambil menunggu petunjuk dari pemerintah, KNVB berharap laga persahabatan kontra Perancis dan Inggris tetap berlangsung.

Pertandingan melawan Perancis akan diselenggarakan di Amsterdam Arena, pada Jumat (25/12/2016) waktu setempat. Adapun laga kontra Inggris akan digelar di Stadion Wembley, pada Selasa (29/3/2016).

"KNVB turut berduka terhadap para korban dari serangan di Brussels. Kami sangat sedih dengan apa yang terjadi di Belgia pagi ini," demikian pernyataan KNVB seperti dikutip dari Omnisport.

"Kami mengikuti instruksi pemerintah terkait risiko menyelenggarakan acara besar di negara kami. Pemerintah kami akan memberikan petunjuk mengenai hal ini. Mereka memiliki informasi terbaru dan terbaik."

Meskipun demikian, KNVB menyatakan sudah mempersiapkan tingkat keamanan terbaik demi mengantisipasi berbagai kemungkinan terburuk.

"Kami telah mengadakan pertemuan di kantor pusat. Pada kesempatan itu, kami membahas persoalan keamanan. Sebab, pemain, suporter dan para kolega adalah prioritas kami."

Sebelumnya, Belanda pernah membatalkan laga persahabatan kontra Jerman di Stadion HDI-Arena, Hannover, Jerman, menyusul serangan bom di Paris, Perancis pada November 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com