Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batal ke Jepang, Joko Susilo Merapat ke Brisbane Roar

Kompas.com - 02/02/2016, 18:19 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Juara.net


MALANG, KOMPAS.com - Rencana asisten pelatih Arema Cronus, Joko Susilo, untuk menimba ilmu di luar negeri kembali terganjal. Pria 45 tahun ini batal menuju Hokkaido Consadole Sapporo, Jepang.

Manajemen tim lantas memutuskan untuk memberangkatkan Joko ke klub Australia, Brisbane Roar. Dengan pertimbangan, klub tersebut masih berada di bawah satu naungan dengan Arema, yakni PT Pelita Jaya Cronus (Bakrie Grup).

Rencananya, pria yang akrab disapa Gethuk ini akan berangkat ke Brisbane pada Mei hingga Juni 2016.

"Kami yakin Gethuk akan lebih diperhatikan saat di Australia karena pengelolanya masih satu manajemen dengan Arema," kata General Manager Arema, Ruddy Widodo, Selasa (2/2/2016).

Jika melihat momen, pergi ke Jepang sebenarnya lebih pas bagi Joko karena klub kontestan J2 League (kasta kedua Liga Jepang) itu sedang melakukan persiapan jelang kompetisi.

Namun, faktor cuaca dingin yang esktrem dan bahasa jadi kendala utama.

Brisbane Roar saat ini sedang berjuang meraih gelar juara di Liga Australia. Karena itulah, Joko baru akan berangkat setelah kompetsisi berakhir.

"Belajar kepelatihan di Australia juga tidak kalah daripada di Jepang, kok. Dan paling penting, Gethuk diperhatikan di sana karena adabeberapa orang Indonesia yang bertugas di sana," kata Ruddy menjelaskan.

Hubungan Brisbane Roar dan Arema memang dekat. Pada musim 2013, Arema sempat meminjamkan striker muda Yandi Sofyan Munawar dari Brisbane.

Setahun berikutnya, perwakilan klub papan atas Australia itu berkunjung ke kantor manajemen Arema untuk mencari pemain muda.

"Brisbane sangat terbuka untuk menerima pemain dan pelatih yang ingin belajar di sana. Musim ini, kabarnya tim mereka semakin bagus. Jadi pas bagi Gethuk untuk belajar," ujar Ruddy. (Iwan Setiawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Juara.net
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com