Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gonzales Ingin Persembahkan Gol untuk Anaknya yang Sakit

Kompas.com - 08/01/2016, 14:35 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Juara.net

TENGGARONG, KOMPAS.com - Striker Arema Cronus, Cristian Gonzales ingin mencetak gol ke gawang Mitra Kukar pada semifinal pertama Piala Jenderal Sudirman di Stadion Madya Aji Imbut, Sabtu (9/1/2015). Gol tersebut akan dipersembahkan untuk anaknya, Fernando Gonzales.

Fernando sendiri sedang mengalami sakit cacar dan berada di Bali.

"Nandito (sapaan akrab Fernando) sakit seperti cacar, bentol-bentol semua," kata Eva Gonzales, istri Gonzales.

Karena Fernando sakit, keluarga Gonzales memutuskan tak berangkat ke Tenggarong. Padahal, mereka hampir selalu hadir pada laga tandang Arema.

"Kali ini, kami tidak bisa mendampingi Gonzales, mungkin nanti kami akan lihat laga berikutnya," tutur Eva.

Untuk mengetahui kondisi Fernando, Gonzalez pun menyempatkan diri untuk menelepon Eva hampir setiap jam. Kondisi sang anak juga menjadi dorongan untuk striker berusia 39 tahun itu.

"Dia bilang, ini malam Jumat (kemarin) waktunya berdoa, biar Arema menang dan papa cetak gol. Gonzales berkata ingin memberi sesuatu pada Nandito setelah pulang," kata Eva.

Gonzales sudah mencetak tiga gol pada Piala Jenderal Sudirman. Dia masih terpaut tiga gol dari pemain Mitra Kukar, Patrick Dos Santos Cruz. (Suci Rahayu)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com